KEBERADAAN JAMINAN FIDUSIA SEBAGAI UPAYA PENYELESAIAN PEMBIAYAAN MURABAHAH BERMASALAH DI BANK SYARIAH

FITRIA RAHMAWATI, 030211461U (2006) KEBERADAAN JAMINAN FIDUSIA SEBAGAI UPAYA PENYELESAIAN PEMBIAYAAN MURABAHAH BERMASALAH DI BANK SYARIAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img] Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-rahmawatif-2570-fh3320-k.pdf

Download (150kB)
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-rahmawatif-2570-fh332_06.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Dalam pembiayaan murabahah antara bank dan nasabah terdapat hubungan jual-beli. Kedudukan bank disini adalah sebagai penjual dan nasabah sebagai pembeli. Walaupun kedudukan bank sebagai penjual pengadaan barang dilakukan oleh nasabah itu sendiri, kewajiban dari bank hanyalah sebagai pembiaya yang berfungsi menyediakan pembiayaan dan mengurus dokumen-dokumen terkait seperti halnya pembuatan kontrak apabila nasabah telah memenuhi persyaratan yang diminta oleh bank. Kepemilikan barang dalam pembiayaan murabahah langsung atas nama dari nasabah itu sendiri seketika setelah nasabah melakukan transaksi jualbeli dengan suplier, tetapi bukti kepemilikan tersebut dipegang oleh bank yang fungsinya adalah sebagai jaminan bagi bank agar nasabah memiliki kesungguhan dalam melunasi kewajiban angsurannya. Lembaga jaminan yang sering kali digunakan untuk pembiayaan murabahah adalah lembaga fidusia. Apabila nasabah yang wanprestasi tersebut mempunyai itikad baik untuk menyelesaikan seluruh kewajibanya, maka bank syariah terlebih dahulu akan melakukan wawancara dengan nasabah mengenai musibah apa yang menimpanya. Lalu bank syariah akan melakukan reschedul atau restruktur hutang si nasabah dengan melihat kondisi ekonominya. Pada pembiayaan murabahah pemberian keringanan yang lain adalah muqasah. Muqasah dalam praktek perbankan syariah dikenal dengan istilah pemberian keringanan atau discount atau rabat yang dikenakan terhadap margin keuntungan bank atas transaksi jual-beli antara bank dengan nasabah. Eksekusi jaminan langsung dilakukan terhadap nasabah apabila nasabah tersebut tidak mempunyai itukad baik dalam melunasi seluruh kewajibannya sedangkan antara nasabah yang beritikad baik, eksekusi jaminan dilakukan apabila segala upaya penyelamatan pembiayaan telah dilakukan tetapi tidak berhasil. Upaya penyelesaian secara litigasi umumnya jarang ditempuh oleh bank sebab selain bank dapat mengeluarkan biaya besar untuk pengadilan, bank lebih mengutamakan jalan musyawarah. Di dalam pemberian pembiayaan murabahah oleh bank kepada nasabah hams didukung dengan sumber daya manusia yang baik dan mau menjalankan prosedur secara benar dan tepat. Dengan tercapainya hal ini maka hak dan kewajiban yang diperjanjikan dalam akad murabahah dapat dijalankan oleh para pihak. Dalam menangani suatu pembiayaan di bank syariah, prinsip kehati-hatian wajib diterapkan secara benar oleh bank syariah. Prinsip kehati-hatian tersebut berfungsi untuk mencegah terjadinya pembiayaan bermasalah di bank syariah. Dalam memberikan suatu pembiayaan, bank syariah wajib memperhatikan akan terjadinya resiko pembiayaan bermasalah pada pembiayaan yang akan diberikan tersebut, sebab dana yang disalurkan oleh bank merupakan dana yang dititipkan oleh nasabah kepada bank. Oleh karena itu dengan diterapkannya prinsip kehati-hatian secara baik oleh bank syariah, eksekusi jaminan sebagai penyelesaian pembiayaan murabahah bermasalah tidak akan terjadi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FH. 332/06 Rah k
Uncontrolled Keywords: FIDUCIA, TRUST AND TRUSTEES
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K1000-1395 Commercial law > K1024-1132 Commercial contracts > K1066-1089 Banking
K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K7000-7720 Private international law. Conflict of laws > K7222 Trust and trustees
Divisions: 03. Fakultas Hukum
Creators:
CreatorsNIM
FITRIA RAHMAWATI, 030211461UUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTRISADINI.P.USANTI, S.H.M.HUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 12 Oct 2006 12:00
Last Modified: 14 Jun 2017 17:01
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/11558
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item