STRATEGI NICOLAS SARKOZY MENDAPATKAN DUKUNGAN OPINI PUBLIK PRANCIS TERKAIT KEBIJAKAN REINTEGRASI PRANCIS DALAM NATO

DWI APRIYOGO, 070810508 (2012) STRATEGI NICOLAS SARKOZY MENDAPATKAN DUKUNGAN OPINI PUBLIK PRANCIS TERKAIT KEBIJAKAN REINTEGRASI PRANCIS DALAM NATO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2012-apriyogodw-20779-fis.hi.3-s.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2012-apriyogodw-20779-fis.hi.3-sFULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (889kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini menelaah mengenai pengaruh dari Nicolas Sarkozy dalam mendapatkan dukungan opini publik Prancis terkait kebijakan reintegrasi Prancis ke dalam NATO. Latar belakang dari penelitian ini adalah argumen dari Brandice Canes-Wrone yang menyatakan bahwa presiden ikut campur dalam membentuk opini publik terkait kebijakan luar negeri. Opini publik Prancis menilai NATO sebagai penghalang kepentingan dan independensi Prancis. Fakta tersebut menuntut Nicolas Sarkozy untuk mengubah opini publik agar mendukung kebijakan reintegrasi Prancis ke dalam NATO. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga popularitas dari seorang presiden dalam pemerintahan dan mendapatkan kepentingan nasional dalam NATO. Permasalahan tersebut ditelaah secara deskriptif dalam menganalisa hubungan antara presiden dengan opini publik. Analisis menunjukkan bahwa Nicolas Sarkozy mendapatkan dukungan dari opini publik terkait kebijakan reintegrasi Prancis dalam NATO dengan menggunakan dua strategi persuasif. Strategi tersebut dilaksanakan dengan menggunakan media massa dan kebijakan stimulan. Nicolas Sarkozy yang menguasai media massa di Prancis mempermudah Nicolas Sarkozy mempublikasikan justifikasi atas kebijakan reintegrasi dalam NATO. Kebijakan memperkuat EU CSDP (European Union Common Security and Defence Policy) dijadikan stimulan oleh Nicolas Sarkozy untuk mendapatkan dukungan opini publik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis.HI.31/12 Apr s
Uncontrolled Keywords: FOREIGN POLICY
Subjects: J Political Science > JZ International relations
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Creators:
CreatorsNIM
DWI APRIYOGO, 070810508UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAnne F. Guttinger, DEA, Ph.D. CandidateUNSPECIFIED
Depositing User: mrs hoeroestijati beta
Date Deposited: 13 Aug 2012 12:00
Last Modified: 16 Sep 2016 02:27
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/15454
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item