MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN :Studi Deskriptif Tentang Upaya Meningkatkan Kinerja Barista di Coffee Corner Surabaya

SANDRIK GIRI PRASETYAWAN, 070810347S (2012) MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN :Studi Deskriptif Tentang Upaya Meningkatkan Kinerja Barista di Coffee Corner Surabaya. Tugas Akhir D3 thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (392kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Bisnis kafe di surabaya menunjukan persaingan yang tepat, masing – masing mempunyai ciri khas untuk menarik pelangan. Dan dengan persaingan yang ketat, maka setiap kafe meningkatkan kinerja karyawan agar setiap pelanggan merasa puas dengan pelayanan kafe tersebut. Untuk itu maka karyawan dituntut untuk menjalankan tugasnya dengan baik. Upaya – upaya yang dilakukan manajemen untuk meningkatkan kinerja karyawan adalah berbagi pengalamankepada bawahannya dengan cara memberikan pengarahan bagaiman waiter / waitress bekerja dengan lebih baik dan bagaimana harus bersikap. Selain itu program–program training, briefing sebelum kerja dapat meningkatkan tanggung jawab dan semangat yang tinggi sehingga kepuasan kerja akan tercipta dan hubungan antara manager dan bawahan semakin solid. Demikian juga yang terjadi di Coffee Corner Surabaya, melakukan upaya-upaya peningkatan semua barista agar selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada para tamu yang datang. Berdasarkan alasan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa peningkatan kinerja karyawan sangat lah penting karena sangat berpengaruh pada aset suatu perusahaan dalam menjalankan semua pekerjaan. Maka timbul pernyataan bagaimana upaya yang dilakukan oleh HRD manager untuk meningkatkan kinerja barista di Coffee Corner Surabaya. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Metode deskriptif adalah penelitian yang berusaha mendeskripsikan atau menggambarkan serta menuliskan fenomena atau hubungan antar fenomena yang diteliti dengan sistematis, aktual dan akurat. (Endar. S dan Kusmayadi;2000:29). Sedangkan pendekatan kualitatif adalah merupakan data-data yang digunakan berhubungan erat dengan katagori karakteristik serta yang berwujud perkataan. (Singarimbun dan Effendi;1998:44). Sesuai judul yang ditulis penulis upaya untuk meningkatkan kinerja barista di Coffee Corner Surabaya (Studi Deskriptif tentang Upaya Meningkatkan Kinerja Barista di Coffee Corner Surabaya). Coffee Corner Surabaya berlokasi di jalan Arief Rahman Hakim no.40. Lokasi tersebut berada di sekitar kompleks kampus ITATS dan juga dekat kampus – kampus lainnya seperti Universitas Dr. Soetomo, Perbanas, STESIA, dan Narotama. Penelitian ini menggunakan informan dimana pengertiannya adalah orang yang dimanfaatkan untuk memberikan informasi tentang situasi dan kondisi latar penelitian yang terkait sehingga orang tersebut harus benar – benar tahu tentang kondisi dan tempat diadakannya penelitian tersebut. Informan yang di butuhkan oleh peneliti adalah HRD Manager, Operasional Manager, Supervisor, dan Barista. Dalam pengumpulan data peneliti menggunakan teknik wawancara, pengamatan dan pengunakan bahan dokumen. Untuk mengatasi menurunnya kinerja karyawan pihak manajemen Coffee Corner Surabaya melakukan beberapa upaya yaitu : Training (Upaya pelatihan atau training yang diadakan satu kali dalam sebulan atau pada saat – saat yang di tentukan, hal ini di lakukan oleh manajemen kafe kepada barista guna meminimalkan kesalahan agar lebih baik dalam bekerja), Pemberian Reward atau penghargaan diberikan pada karyawan yang berprestasi dalam hal pekerjaan untuk dapat memberi motivasi kepada karyawan lain, insentif. Pemberian sanksi yang tegas terhadap karyawan yang melakukan kesalahan dapat meningkatkan kedisiplinan karyawan dalam mematuhi dan melaksanakan aturan-aturan yang ditentukan oleh perusahaan. Terbukti dari adanya upaya-upaya tersebut terjadi perubahan yang signifikan dalam hal pelayanan pengunjung Coffee Corner Surabaya.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKB KK-2 FIS PW.09/12 Pra m
Uncontrolled Keywords: QUALITY PRODUCT; QUALITY SERVICE
Subjects: H Social Sciences
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Bisnis > D3 Kepariwisataan/Bina Wisata
Creators:
CreatorsNIM
SANDRIK GIRI PRASETYAWAN, 070810347SUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorNovianto Edi Suharno, , SST. Par. M.Si.UNSPECIFIED
Depositing User: Fahimatun Nafisa Nafisa
Date Deposited: 20 Mar 2012 12:00
Last Modified: 28 Sep 2016 03:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/18439
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item