HUBUNGAN KARAKTERISTIK PEKERJA DENGAN KEPUASAN KERJA TENAGA KEPERAWATAN DI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA TULUNGAGUNG

WITA PURWATI, 100510513 H (2008) HUBUNGAN KARAKTERISTIK PEKERJA DENGAN KEPUASAN KERJA TENAGA KEPERAWATAN DI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA TULUNGAGUNG. Tugas Akhir D3 thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Wita Purwanti.pdf

Download (211kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-purwatiwit-10387-fkmhkk-8.pdf
Restricted to Registered users only

Download (652kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Kepuasan kerja adalah suatu perasaan yang mempengaruhi atau tidak mempengaruhi diri pekerja yang berhubungan dengan pekerjaannya maupun dengan kondisi dirinya. Kepuasan kerja merupakan salah satu aspek yang perlu di perhatikan guna menunjang kesehatan mental bagi pekerja. Kepuasan kerja menjadi masalah yang cukup menarik dan penting, karena sangat besar pengaruhnya baik bagi kepentingan individu, institusi,dan masyarakat. Terutama dalam usaha peningkatan produksi dan pengurangan biaya melalui perbaikan sikap dan tingkah laku pekerja. Jika kepuasan kerja ini tidak mendapat perhatian yang serius maka akan menimbulkan dampak yang negatif. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisa hubungan antara karakteristik pekerja dengan kepuasan kerja tenaga keperawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Tulungagung. Metode penelitian ini bersifat analitik yang dilakukan secara cross sectional. Pengambilan data dilakukan dengan kuesioner. Populasi penelitian ini adalah seluruh tenaga keperawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Tulungagung yang berjumlah 58 orang. Variabel yang diteliti adalah faktor umur, jenis kelamin, tingkat pendidikan dan lama kerja. Berdasarkan hasil uji coefisient contingency dapat diketahui bahwa hubungan faktor umur dengan kepuasan kerja adalah sedang (C=0,409), sedangkan hubungan jenis kelamin, tingkat pendidikan dan lama kerja dengan kepuasan kerja adalah lemah (C= 0,365,C= 0,296,C= 0,329 berurutan).Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara karakteristik pekerja dengan kepuasan kerja di Rumah Sakit Bhayangkara Tulungagung. Disarankan kepada Rumah Sakit untuk mengadakan pelatihan yang berkaitan dengan psikologi untuk meningkatkan kepuasan kerja tenaga keperawatan.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKC KK FKM HKK 48 / 08 Pur h
Uncontrolled Keywords: kepuasan kerja, karakteristik pekerja, tenaga keperawatan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF511-593 Emotion, Feeling, Affection
R Medicine > RT Nursing > RT1-120 Nursing
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Hiperkes dan Keselamatan Kerja
Creators:
CreatorsNIM
WITA PURWATI, 100510513 HUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAbdul Rohim Tualeka, Drs., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dhani Karolyn Putri
Date Deposited: 03 Nov 2009 12:00
Last Modified: 04 Oct 2016 11:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/22225
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item