RISK ASSESSMENT PADA PEKERJAAN WELDING CONFINED SPACE DI BAGIAN SHIP BUILDING PT. DOK DAN PERKAPALAN SURABAYA

DWI SANDI BAKHTIAR, 100911130 (2013) RISK ASSESSMENT PADA PEKERJAAN WELDING CONFINED SPACE DI BAGIAN SHIP BUILDING PT. DOK DAN PERKAPALAN SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (306kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
Binder1(2).pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Risk Assessment adalah upaya untuk menghitung besarnya suatu risiko dan menetapkan apakah risiko tersbut dapat diterima atau tidak. Pengelasan terkadang harus dilakukan pada ruang terbatas seperti tanki, bejana tekan dan sebagainya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa risk assessment pada pekerjaan pengelasan di ruang terbatas di bagian ship building di PT Dok dan Perkapalan Surabaya dengan melihat aspek bahaya, risiko, pengendalian risiko dan risiko sisa. Desain penelitian ini observasional dengan pendekatan cross sectional. Metode pengumpulan data yaitu dari data primer dan sekunder. Data primer dikumpulkan dari observasi di lapangan dan wawancara. Data sekunder didapatkan dari data tercatat di perusahaan. Hasil penelitian didapatkan bahaya tertinggi terdapat pada proses pengelasan di ruang terbatas. Berdasarkan penilaian risiko yang telah dilakukan didapatkan secara keseluruhan, pada risiko murni terdapat 39 bahaya dengan kategori risiko tinggi dan 4 bahaya dengan risiko sedang. Pada risiko sisa terdapat 4 bahaya dengan kategori risiko tinggi, 31 bahaya dengan risiko sedang dan 8 bahaya dengan kategori rendah. Pengendalian yang telah dilakukan yaitu substitusi, rekayasa industri, administrasi dan APD (Alat Pelindung Diri). Dapat disimpulkan, bahwa pengendalian yang dilakukan sudah cukup bagus namun kecelakaan yang terjadi akibat dari perilaku tidak aman dari para pekerja. Perlu adanya pengawasan yang lebih ketat dari bagian K3 untuk implementasi pengendalian di lapangan. Selain itu, perlu dilakukan pembuatan Job Safety Analysis pada pekerjaan yang memiliki risiko tinggi dan disosialisasikan kepada setiap pekerja

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 97/13Bak r
Uncontrolled Keywords: Risk Assessment
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3566-3578 Public health
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
DWI SANDI BAKHTIAR, 100911130UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorM.Sulaksmono, , dr.,M.S.,MPH.Sp.OK.UNSPECIFIED
Depositing User: Dwi Marina
Date Deposited: 07 Nov 2013 12:00
Last Modified: 15 Jun 2017 18:38
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/23138
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item