UJI AKTIVITAS ANTIFUNGI Ag-ZEOLIT A DARI AMPAS TEBU TERHADAP Candida albicans

Ryan Rachmawan, 080810510 (2012) UJI AKTIVITAS ANTIFUNGI Ag-ZEOLIT A DARI AMPAS TEBU TERHADAP Candida albicans. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text
RACHMAWAN, RYAN.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Zeolit A merupakan jenis zeolit yang banyak digunakan sebagai material antimikroba. Sementara itu, perak (Ag) merupakan agen antimikroba yang efektif dalam menghambat mirkroorganisme patogen. Salah satunya adalah Candida albicans. Candida albicans yang secara normal terdapat di saluran pencernaan, saluran pernafasan bagian atas dan mukosa genital pada mamalia dapat menyebabkan biofilm jika populasinya meningkat. Candida albicans dapat membentuk biofilm dalam tubuh yang menyebabkan resisten terhadap antifungi yang selama ini telah ada. Penelitian ini mempelajari proses sintesis Ag-zeolit A dari ampas tebu serta aktivitas antifungi terhadap Candida albicans. Ag-zeolit A disintesis dari zeolit A melalui mekanisme pertukaran ion dan dikarakterisasi menggunakan XRD dan XRF. Penghambatan pertumbuhan Candida albicans oleh Ag-zeolit A diamati dari profil pertumbuhan Candida albicans melalui analisis viabilitas sel. Konsentrasi optimum Ag-zeolit A dalam menghambat pertumbuhan Candida albicans adalah sebesar 4,5 g/L pada 60 jam. Kemampuan Ag-zeolit A dalam menghambat pertumbuhan Candida albicans disebabkan oleh mekanisme pelepasan ion Ag dari Ag-zeolit A dan ion hidroksil.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPK 29 - 12 Rac u
Uncontrolled Keywords: CANDIDA ALBICANS; ANTIFUNGAL
Subjects: Q Science
S Agriculture
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi
Creators:
CreatorsNIM
Ryan Rachmawan, 080810510UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAfaf BaktirUNSPECIFIED
Thesis advisorAlfa Akustia Widati,, S.Si, M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Agung BK
Date Deposited: 06 Feb 2013 12:00
Last Modified: 26 Aug 2016 02:32
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/25745
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item