PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, DAN OPINI AUDIT TERHADAP KETEPATAN WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN : Studi Terhadap Perusahaan-Perusahaan Go Public Di BES Dengan Tahun Buku yang Berakhir 31 Desember 2003

I MADE INDRA ASTANA GIRI, 040117128 (2006) PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, DAN OPINI AUDIT TERHADAP KETEPATAN WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN : Studi Terhadap Perusahaan-Perusahaan Go Public Di BES Dengan Tahun Buku yang Berakhir 31 Desember 2003. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-giriimadei-2761-a130_06.pdf

Download (172kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-giriimadei-2761-a130_06.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Laporan keuangan sebagai sebuah informasi akan bermanfaat dalam pengambilan keputusan oleh para pemakainya apabila relevan dan andal. Informasi yang relevan adalah informasi yang predictable, mempunyai feed back value, serta tepat waktu. Ketepatan waktu pelaporan keuangan (timeliness) merupakan karakteristik penting bagi laporan keuangan. Selain itu, laporan keuangan yang dilaporkan secara tepat waktu akan mengurangi resiko ketidaksesuaian penafsiran informasi yang disajikan. Kebutuhan timeliness laporan keuangan diakui oleh profesi akuntansi. Kepentingan tersebut ditunjukkan dalam pekerjaan akuntan yang tepat waktu dalam menyajikan laporan keuangan. Secara eksplisit Stock Exchange Commision (SEC) mensyaratkan bahwa laporan tahunan (dalam bentuk regulasi 10-K) disajikan paling lambat 90 hari setelah tahun fiskal. Dalam kerangka konseptual pelaporan keuangan, timeliness merupakan salah satu karakteristik kualitatif yang harus dipenuhi, agar laporan keuangan yang disajikan relevan untuk pembuatan keputusan (SAK, 1994). Agar laporan keuangan tepat, akurat, dan dapat diandalkan memperoleh kepercayan publik, terutama calon investor, laporan keuangan harus diperiksa oleh akuntan publik selaku auditor independen. Penelitian ini bertujuan untuk menguji variabel-variabel yang dapat mempengaruhi ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan. Populasi yang digunakan adalah perusahaan-perusahaan yang sahamnya tercatat di Bursa Efek Surabaya (BES) periode 2003. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan tiga variabel bebas, yaitu opini audit, profitabilitas, dan leverage keuangan untuk menguji pengaruhnya terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan. Penelitian ini menggunakan metode regresi logistik yang memiliki persaman umum: Ln [odds (ketepatan waktu)] = a + (31X1 + 02X2 + (33X3, dimana a = konstanta intersep, 01132,133 adalah koefisien regresi, dan X1,X2,dan X3 adalah variabel bebas. Dari pengujian hipotesis diketahui hanya variabel opini audit yang memiliki pengaruh signifikan terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan dengan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05, sedangkan variabel profitabilitas dan leverage keuangan memiliki nilai signifikansi lebih besar dari 0,05 sehingga tidak memiliki pengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A.130/06 Gir p
Uncontrolled Keywords: FINANCIAL STATEMENTS
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance
H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ9701-9940 Public accounting. Auditing
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
I MADE INDRA ASTANA GIRI, 040117128UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEDI SUBYAKTO, Drs. M.Si, Ak.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Luluk Lusiana
Date Deposited: 02 Nov 2006 12:00
Last Modified: 07 Jun 2017 19:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/342
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item