Kismiyati, Ir., M.Si. and Ahmad Taufik Mukti, S.Pi., M.Si. (2006) LAMA PROTEKSI KERAPU CHROMILEPTES ALTIVELIS SETELAH VAKSINASI DENGAN ANTIGEN IMMUNOGENIK VIBRIO ALGINOLYTICUS SEBAGAI PENCEGAHAN TINGGINYA MORTALITAS DI PEMBENIHAN. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya. (Unpublished)
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-res-2008-authorkism-7302-lp32_08-k.pdf Download (328kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-res-2008-authorkism-7034-lp32_08.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penyebab utama kematian kerapu di panti pembenihan adalah bakteri V. alginolyticus. Kematian tersebut dapat menyebabkan kerugian yang sangat besar sehingga bisa mengganggu siklus produksi kerapu, karena sampai saat ini sintasan kerapu sekitar 2-3 persen. Untuk mencegah kematian tersebut vaksinasi merupakan pilihan utama karena pemberian antibiotik adalah pilihan yang terakhir. Formalin Killed Cells (FKC) adalah vaksin yang memberikan proteksi yang tinggi pada ikan. Sedangkan pada vaksinasi ikan dengan FKC 10 mg, 15 mg dan 20 mg antigen dan konsentrasi binder 10 mg, 15 mg dan 20 mg binder didapatkan sintasan 70, 90, 90 persen. Peningkatan sintasan disertai dengan peningkatan titer antibody 512 dan 1472 sedangkan kontrol ikan hanya 120. Hasil elektroforesis didapatkan bahwa banyak sekali pita tebal yang terdapat pada FKC, tetapi pita manakah yang memberikan proteksi belum diketahui. Berdasarkan basil diatas pemberian vaksin oral seharusnya disertai pemberian binder agar komponen vaksin tidak hilang atau larut didalam air.
Item Type: | Other | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK-2 LP 32/08 Kis l | ||||||
Uncontrolled Keywords: | PROTEKSI KERAPU CHROMILEPTES ALTIVELIS; VAKSINASI DENGAN ANTIGEN IMMUNOGENIK VIBRIO ALGINOLYTICUS | ||||||
Subjects: | Q Science > QR Microbiology > QR180 Immunology | ||||||
Divisions: | Unair Research | ||||||
Creators: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Elvi Mei Tinasari | ||||||
Date Deposited: | 2015 | ||||||
Last Modified: | 26 Sep 2016 07:43 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/42710 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |