EVALUASI PENERAPAN INDIKATOR PENGUKURAN RESIKO AUDIT SEBAGAI ALAT BANTU PENGUMPUlAN BAHAN BUKTI YANG MEMADAI DAN KOMPETEN (STUDI KASUS PEMERIKSAAN KEBERATAN PAJAK DI KPP X JAKARTA)

HANI KARUNIA, 049515047 (2001) EVALUASI PENERAPAN INDIKATOR PENGUKURAN RESIKO AUDIT SEBAGAI ALAT BANTU PENGUMPUlAN BAHAN BUKTI YANG MEMADAI DAN KOMPETEN (STUDI KASUS PEMERIKSAAN KEBERATAN PAJAK DI KPP X JAKARTA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
A 238-01 Kar e.pdf

Download (212kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pajak, mempunyai kedudukan yang sangat penting bagi penerimaan dalam negeri. Untuk membiayai pembangunan dengan memanfaatkan dana dari kekuatan sendiri tidak mempunyai resiko, karena tidak ada beban untuk memikirkan pengembalian bunga dan kreditnya Hal ini menjadikan pajak dalam posisi yang sangat strategis dalam keadaan ekonomi Indonesia saat ini. Untuk mendukung penerimaan pajak yang lebih besar, harus dilakukan beberapa upaya agar pelaksanaannya dapat bedangsung secara efektif dan efisien, antara lain upaya penyelenggaraan pelayanan yang lebih baik bagi wajib pajak dengan mengadakan proses pemeriksaan keberatan yang efisien dan efektif, sehingga dapat tercapai tujuannya, yaitu menyelenggarakan proses perpajakan yang menghasilkan keadilan bagi wajib pajak. Salah satu sarana bagi wajib pajak untuk memperoleh keadilan dalam pajak adalah melalui proses keberatan. Didalam pemrosesan keberatan digunakan beberapa cara dan tindakan akuntansi untuk membuat proses berjalan lebih efektif dan efisien dengan menggunakan tenaga kerja yang ada. Salah satunya adalah dengan menggunakan indikator pengukuran resiko audit yang digunakan untuk memperoleh bukti yang memadai dan kompeten. Konsep penggunaan indikator resiko audit tersebut diterapkan didalam perencaan audit yang dilakukan oleh obyek penelitian, yaitu karyawan seksi Penerimaan dan Keberatan di KPP Mampang, Jakarta. Sebagai bagian dari proses perencanaan audit, standar auditing memberikan perhatian besar terhadap penilaian berbagai macam resiko yang berhubungan dengan Laporan Keuangan perusahaan, sehingga audit masa kini dikatakan sebagai risk driven dimana penetapan resiko di dalam audit akan sangat mempengaruhi dan menjadi pengarah di dalam proses audit selanjutnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK2 A 238- 01 Kar e ( FILE FULLTEXT TIDAK TERSEDIA )
Uncontrolled Keywords: EVALUASI PENERAPAN INDIKATOR PENGUKURAN RESIKO AUDIT SEBAGAI ALAT BANTU PENGUMPUlAN BAHAN BUKTI YANG MEMADAI DAN KOMPETEN (STUDI KASUS PEMERIKSAAN KEBERATAN PAJAK DI KPP X JAKARTA)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
HANI KARUNIA, 049515047UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMUSLICH ANSHORI, Drs.,Msc.AKUNSPECIFIED
Depositing User: Dwi Marina
Date Deposited: 01 Dec 2016 16:32
Last Modified: 19 Jun 2017 21:48
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/47871
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item