KINERJA TIM KERJA PENGENDALIAN DAN PENANGGULANGAN PENCEMARAN LIMBAH DOMESTIK DALAM MENGAWASI PENGELOLAAN LIMBAH RUMAH SAKIT DI KOTA SURABAYA

Titin Estuningrum, 079615036 (2000) KINERJA TIM KERJA PENGENDALIAN DAN PENANGGULANGAN PENCEMARAN LIMBAH DOMESTIK DALAM MENGAWASI PENGELOLAAN LIMBAH RUMAH SAKIT DI KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA SURABAYA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Fis AN.09-01.Est k.pdf

Download (237kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Rumah sakit merupakan sarana umum yang berpotensi mengbasilkan 1 imbah, yang bila tidak ditangani secara tepat sesuai ketentuan yang berlaku akan dapat menimbulkan dampak negatif bagi pengguna fasilitas rumah sakit ataupun bagi masyarakat sekitarnya. Oleh karena itu dalam menangani pengelolaan limbah rumah sakit perlu adanya pengawasan dan pengendalian secara terencana, terkoordinasi, sistematis dan berkesinambungan. D1 kota Surabaya pengawasan dan pengendalian terse but dilaksanakan oleh Komisi Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Lingkungan Hidup khususnya Tim Kerja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbab Domestik. Namun kenyataan menunjukkan bahwa masih terdapat rumah sakit yang pengelolahan limbahnya belum sesuai ketentuan. Oleh karena itu dalam penelitian ini akan memberikan gambaran mengenai Kinerja Tim Kerja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbah Domestik dalam mengawasi pengelolahan limbah rwnah sakit di Kota Surabaya dan menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Tipe Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksplanasi dengan metode studi kasus dimana peneliti hendak mengungkap untuk kemudian memberikan penjelasan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi Kinerja Tim Kerja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbah Domestik dalam mengawasi pengelolahan lim bah rumah sakit di Kota Surabaya . Sumber data dalam penelitian ini adalah kata-kata yang diperoleh dari informan serta data tambahan dari dokumen dan literatur yang mendukung. Para informan ini terdiri dari anggota tim pelaksana pengwasan dan beberapa rumah sakit yang ada di Kota Surabaya sebagai triangulasi sumber terhadap informasi yang diperoleh. Triangulasi teari juga digunakan sebagaj teknik pemeriksaan keabsahan data selatn penciptaan rapport. Dalam mengumpulkan data yang dibutuhkannya peneliti mengadakan observasi dan wawancara mendalam denganpara informan terpilih serta dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data yang diperoleh peneliti menggunakan model interaktif dari Huberman. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja Tim Kerja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbab Domestik dalam mengawasi pengelolaan limbah rumah sakit tidak efektif. Sedangkan faktor-faktof yang mempengaruhi kinerja Tim Kerja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbab Domestik dalam mengawasi pengelolaan limbah rumah sakit berdasarkan penelitian yang dilakukan meliputi kondisi ekstemal yang dikenakan pada kelompok, sumber daya anggota kelompok, struktur kelompok, proses kelompok, tugas-tugas kelompok, komunikasi, dan koordinasi. Dari berbagai faktor yang ada terdapat dua faktor yang dominan mempengaruhi kinerja tim yaitu penerapan peraturan formal dan tingkat koordinasi yang dijalin. Penerapan peraturan formal ini mempengaruhi kinerja tim karen a denbTafl penerapan peraturan secara tepat akan lebih memudabkan tim dalam melaksanakan tugasnya, karena pemabaman hap anggota akan tugas tim menjadi seragam. Sedangkan tingkat koordinasi yang dijalin akan mempengaruhi interaksi antar anggota tim x..x dalam melaksanakan tugasnya. Dengan koordinasi yang intensif akan menyebabkan pelaksanaan tugas lebih efektif Secara praktis hasil studi ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pemikiran yang bermanfaat bagi KPPLH Kota Surabaya khususnya Tim Kerja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbah Domestik dalam mengawasi pengelolaan limbah rumah sakit. Selain itu penelitian ini juga dapat bennanfaat untuk daerah lain yang mempunyai karakteristik yang hampir sarna dengan Kota Surabaya. Semen tara itu studi ini juga diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan Ilmu Administrasi Negara khususnya masalah kinerja. Dan dati hasil penetitian yang menyatakan bahwa kinerja Tim KeIja Pengendalian dan Penanggulangan Pencemaran Limbah Domestik dalam mengawasl pengelolaan limbah rumah sakit yang tidak efektif, membuka peluang bagi pengembangan studi lebih lanjut, yaitu studi mengenai bagaimana meningkatkan keefektifan kineIja suatu tim keIja ataupun suatu komisi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis An 09-01 Est k
Uncontrolled Keywords: REFUSE AND REFUSE DISPOSAL
Subjects: R Medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA565-600 Environmental health
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara
Creators:
CreatorsNIM
Titin Estuningrum, 079615036UNSPECIFIED
Depositing User: Mr Mudjiono Mudj
Date Deposited: 19 Dec 2016 23:13
Last Modified: 19 Dec 2016 23:13
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/49624
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item