ANALISIS PERBANDINGAN PROSES PENYEDIAAN CASH ATM DENGAN DAN TANPA VENDOR MANAGED INVENTORY MENGGUNAKAN ANALYTIC HIERARCHY PROCESS

NIZAR FIRMAN SYAHPUTRA, 041211233104 (2016) ANALISIS PERBANDINGAN PROSES PENYEDIAAN CASH ATM DENGAN DAN TANPA VENDOR MANAGED INVENTORY MENGGUNAKAN ANALYTIC HIERARCHY PROCESS. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (307kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
B. 218-16 Sya a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk pengambilan keputusan yang akan dilakukan oleh Bank Rakyat Indonesia Cabang Bondowoso dengan melakukan perbandingan proses penyediaan cash ATM dengan dan tanpa menggunakan Vendor Managed Inventory. Dalam penelitian ini mencoba untuk menganalisis perbandingan pilihan proses penyediaan cash ATM Bank Rakyat Indonesia Cabang Bondowoso dengan menggunakan metode Analytic Hierarchy Process. Kriteria-kriteria yang digunakan akan didasarkan berdasarkan literatur dan keadaan lapangan yang dihadapi oleh perusahaan. Pada proses pembobotan untuk mendapatkan nilai bobot dari setiap kriteria, akan dilakukan dengan pembagian kuisioner kepada beberapa pihak berkepentingan di perusahaan. Hasil dari kuisioner tersebut akan digunakan untuk pengolahan nilai bobot masing-masing kriteria dan pada setiap pilihan dengan dan tanpa vendor menggunakan metode Analytic Hierarchy Process. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan data yang digunakan adalah deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan telah dihasilkan 10 kriteria dan hasil peringkat kriteria, yaitu repair service, quality, technical capability, communication, delivery, process improvement, profesionalism, flexibility, price, dan management and organization. Dalam hal ini, hasil tersebut digunakan dalam perbandingan proses penyediaan cash ATM yang menghasilkan bahwa menggunakan vendor lebih baik dibandingkan dengan tidak menggunakan vendor.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B. 218-16 Sya a
Uncontrolled Keywords: Pengambilan keputusan, Vendor Managed Inventory, Analytic Hierarchy Process, Penyediaan Cash, ATM, Supply Chain Management
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance > HG1501-3550 Banking
H Social Sciences > HG Finance > HG4001-4285 Finance management. Business finance.Corporation finance
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
NIZAR FIRMAN SYAHPUTRA, 041211233104UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHj. Indrianawati Usman, Dr. , SE., M.Sc.UNSPECIFIED
Depositing User: sukartini sukartini
Date Deposited: 09 Feb 2017 18:21
Last Modified: 09 Feb 2017 18:21
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/52621
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item