PENGARUH KEBIASAAN OLAHRAGA TERHADAP KUALITAS HIDUP LANSIA DI DAERAH JOJORAN 1 SURABAYA

BINTANG KUSUMO WARDANI, 151510283032 (2016) PENGARUH KEBIASAAN OLAHRAGA TERHADAP KUALITAS HIDUP LANSIA DI DAERAH JOJORAN 1 SURABAYA. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
FV.TA.FST.13-16 War p Abstrak.pdf

Download (442kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
52934.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Kualitas hidup seseorang dipengaruhi oleh pola hidup yang dilakukan. Semakin lanjut usia seseorang, akan mengalami gangguan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Aktivitas fisik seperti olahraga juga mempengaruhi tingkat kualitas hidup, karena dapat meningkatkan kekuatan otot dan sendi, meningkatkan sistem kardiorespirasi serta mencegah depresi, sehingga kemampuan lansia dalam melakukan aktivitas sehari-hari akan meningkat dan kualitas hidupnya juga akan semakin meningkat. Tujuan: Mengetahui pengaruh kebiasaan olahraga terhadap kualitas hidup lansia di daerah Jojoran 1 Surabaya. Metode Penelitian: Menggunakan desain penelitian cross sectional. Lansia didaerah jojoran 1 Surabaya yang telah memenuhi kriteria inklusi sebanyak 60 pastisipan dengan rentang usia 60-75 tahun dan rata-rata usia 66 tahun. Kemudian lansia diberikan kuesioner yang berisi pertanyaan tentang kebiasaan olahraga dan kualitas hidup. Hasil dari masing-masing pertanyaan pada kuesioner dihitung dan dijumlah, dan untuk analisa data menggunakan chi-square Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik umum lansia seperti usia, tingkat pendidikan dan penyakit penyerta memiliki hubungan dengan kualitas hidup lansia. Lansia dengan kebiasaan olahraga yang rutin sebanyak 66,7%, sedangkan lansia yang memiliki kualitas hidup yang baik sebanyak 71,7%. Dari hasil tabulasi silang menunjukkan bahwa adanya hubungan yang kuat antara kebiasaan olahraga dengan kualitas hidup, karena nilai p=0,000 (<0,005). Kesimpulan : Terdapat hubungan antara kebiasaan olahraga terhadap kualitas hidup yang dimiliki oleh lansia, yang juga dipengaruhi oleh karakteristik umum lansia. Kata Kunci : Kebiasaaan olahraga, Kualitas Hidup Lansia, Karakteristik Umum Lansia

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKA KK FV.TA.FST.13-16 War p
Uncontrolled Keywords: Kebiasaaan olahraga, Kualitas Hidup Lansia, Karakteristik Umum Lansia
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman > HQ1-2044 The Family. Marriage. Women > HQ503-1064 The family. Marriage. Home > HQ1060-1064 Aged. Gerontology (Social aspects). Retirement
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA773-788 Personal health and hygiene
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D4 Alih Jenjang Fisioterapi
Creators:
CreatorsNIM
BINTANG KUSUMO WARDANI, 151510283032UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorImam Subadi, Dr., dr.,Sp.KFRUNSPECIFIED
Thesis advisorAkhmad Susiloaji, A.md.,S.KMUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 16 Feb 2017 21:49
Last Modified: 19 Jun 2017 18:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/52934
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item