KEGAGALAN MISI UNOSOM II DALAM USAHA MENYELESAIKAN KONFLIK INTRASTATE DI SOMALIA (1992-1995)

FERRY SETIAWAN, 079514926 (2003) KEGAGALAN MISI UNOSOM II DALAM USAHA MENYELESAIKAN KONFLIK INTRASTATE DI SOMALIA (1992-1995). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANOGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
KK Fis HI 11.04 Set K(2004).pdf

Download (111kB) | Preview
Official URL: http:/lib.unair.ac.id

Abstract

ABSTRAK Semangat baru PBB di masa pasca Perang Dingin yang salah satunya diwujudkan dengan usahanya menyelesaikan konflik intrastate di Somalia telah mengalami kegagalan. PBB melalui UNOSOM II hams meninggalkan Somalia yang masih berada dalam keadaan yang kacau dan tak berpemerintahan. Kegagalan ini juga membawa konsekuensi berupa memburuknya kembali reputasi dari PBB dengan aktivitas perdamaiannya yang mulai meningkat kembali di masa pasca Perang Dingin, sedangkan PBB sendiri masih diharapkan untuk dapat berperan besar dalam usaha penyelesaian konflik intrastate yang semakin banyak terjadi. Skripsi ini menjelaskan mengapa UNOSOM II gagal dalam menyelesaikan konflik intrastate di Somalia. Melalui Teori Konftik Sosial yang Berlarut-Iarut, Teori-teori penyelesaian konflik, Konsep Sistem Pengaruh Kebijakan, dan analisis terhadap data yang ditampilkan dalam Bab II dan Bab III dapat dijelaskan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kegagalan UNOSOM IT dalam menyelesaikan konflik intrastate di Somalia diantaranya adalah mandat yang terlalu ambisius, pennasalahan internal dalam tubuh UNOSOM II, dan karakteristik serta dinamika konflik di Somalia. Hasil dari analisis membuktikan data mendukung hipotesis yang dikemukakan, yaitu bahwa dengan adanya mandat yang terlalu ambisius, mekanisme penyelesaian konflik dari UNOSOM II menjadi tidak efektif. Dengan adanya permasalahan internal, UNOSOM II tidak memiliki sumber daya yang cukup mampu untuk mendukung pelaksanaan mandat dan juga mendapatkan hambatan dalam menentukan kebijakan. Yang terakhir, karakteristik serta dinamika konflik yang khas di Somalia memberikan hambatan tersendiri bagi UNOSOM II. Aktivitas militeristik dari UNOSOM II selama pelaksanaan usaha penyelesaian konftik juga menunjukkan kurangnya pemahaman terhadap karakteristik konflik dan dinamika konflik diatas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FIS HI 11-04 Set k
Uncontrolled Keywords: SOCIAL CONFLICT
Subjects: J Political Science
J Political Science > JZ International relations > JZ5-6530 International relations > JZ6385-6405 The armed conflict. War and order
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Creators:
CreatorsNIM
FERRY SETIAWAN, 079514926UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
UNSPECIFIEDT. Soedjadino, Drs. , M.A.UNSPECIFIED
Depositing User: Mr Mudjiono Mudj
Date Deposited: 26 Feb 2017 21:35
Last Modified: 26 Feb 2017 21:35
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/53591
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item