POTENSI PEMBERIAN COD LIVER OIL (CLO) PADA PAKAN KOMERSIAL TERHADAP JUMLAH TOTAL ASAM LEMAK OMEGA 3 DAN OMEGA 6 DI DAGING UDANG GALAH (Macrobrachium rosenbergii)

HARTIK, 141211132027 (2016) POTENSI PEMBERIAN COD LIVER OIL (CLO) PADA PAKAN KOMERSIAL TERHADAP JUMLAH TOTAL ASAM LEMAK OMEGA 3 DAN OMEGA 6 DI DAGING UDANG GALAH (Macrobrachium rosenbergii). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
1. ABSTRAK PK BP 132-16 Har p.pdf

Download (356kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
2. FULLTEXT PK BP 132-16 Har p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Asam lemak omega 3 dan omega 6 adalah asam lemak tak jenuh yang termasuk kedalam golongan Poly Unsaturated Fatty Acid (PUFA) dan juga termasuk dalam kelompok asam lemak esensial. Asam lemak omega 3 dan omega 6 tidak dapat disintesis sendiri oleh tubuh, sehingga perlu adanya suplai asam lemak omega 3 dan omega 6 di makanan yang dikonsumsi. Fungsi dari asam lemak omega 3 dan omega 6 secara fisiologis yaitu sebagai sumber penting dalam menunjang pertumbuhan dan kelangsungan hidup krustacea. Salah satu sumber dari asam lemak omega 3 dan omega 6 yaitu pada Cod Liver Oil (CLO). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi pemberian Cod Liver Oil (CLO) pada pakan komersial terhadap jumlah total asam lemak omega 3 dan omega 6 di daging udang galah (Macrobrachium rosenbergii). Metode penelitian yang digunakan adalah percobaan dengan Rancangan Acak Lengkap sebagai rancangan percobaan. Perlakuan yang digunakan adalah kandungan Cod Liver Oil (CLO) yang berbeda, yaitu P0 (0%), P1 (3%), P2(6%), P3 (9%), P4(12%) masing-masing perlakuan diulang sebanyak 4 kali. Parameter utama yang diamati adalah jumlah total asam lemak omega 3 dan omega 6 di daging udang galah. Parameter penunjang yang diamati adalah parameter kualitas air. Analisis data menggunakan analisis of varian (ANOVA) dan untuk mengetahui perlakuan terbaik dilakukan uji jarak berganda Duncan. Hasil penelitian pemberian Cod Liver Oil (CLO) menunjukkan berbeda nyata (P<0,05) terhadap jumlah total asam lemak omega 3 tetapi tidak berbeda nyata (P>0,05) dengan jumlah total asam lemak omrga 6 di daging udang galah (Macrobrachium rosenbergii). Jumlah total asam lemak omega 3 pada perlakuan P0 (0%) berbeda nyata dengan perlakuan P2 (6%), P3 (9%) dan P4 (12%), tetapi tidak berbeda nyata dengan perlakuan P1. Jumlah total asam lemak omega 6 pada perlakuan P0 (0%) tidak berbeda nyata dengan perlakuan P1 (3%), P2 (6%), P3 (9%) dan P4 (12%).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PK BP 132/16 Har p
Uncontrolled Keywords: COD LIVER OIL (CLO); PAKAN KOMERSIAL;ASAM LEMAK OMEGA 3; OMEGA 6; DAGING UDANG GALAH (Macrobrachium rosenbergii)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries
T Technology > TS Manufactures > TS2284-2288 Animal feeds and feed mills. Pet food industry
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan
Creators:
CreatorsNIM
HARTIK, 141211132027UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBoedi Setya Rahardja, Ir., MPUNSPECIFIED
Thesis advisorAgustono, Ir., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: sugiati
Date Deposited: 11 May 2017 17:12
Last Modified: 11 May 2017 17:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57345
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item