HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK PELAJAR, MASA BERKENDARA, PENGETAHUAN KESELAMATAN BERKENDARA DENGAN PERILAKU KESELAMATAN BERKENDARA REMAJA (Studi di SMK PGRI 4 SURABAYA)

NOVA MEGA MURYATMA, 101311133048 (2017) HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK PELAJAR, MASA BERKENDARA, PENGETAHUAN KESELAMATAN BERKENDARA DENGAN PERILAKU KESELAMATAN BERKENDARA REMAJA (Studi di SMK PGRI 4 SURABAYA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ARILANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
FKM. 296-17 Mur h - abstrak.pdf

Download (57kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
FKM. 296-17 Mur h - sec.pdf
Restricted to Registered users only until 4 October 2020.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Surabaya merupakan ibu kota Provinsi Jawa Timur dan merupakan kota besar dengan jumlah penduduk 2,807 jiwa. Data WHO tahun 2011 menunjukkan sekitar 400.000 korban di bawah usia 25 tahun yang meninggal di jalan raya, dengan rata-rata angka kematian 1.000 anak dan remaja setiap harinya. Penyebab kecelakaan paling besar disebabkan oleh faktor manusia yang tidak menerapkan disiplin dalam berlalu lintas, rendahnya kesadaran, dan minimnya pengetahuan akan keselamatan berkendara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara karakteristik pelajar, masa berkendara, pengetahuan keselamatan berkendara dengan perilaku keselamatan berkendara remaja. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik yang menggunakan metode penelitian dengan desain cross sectional. Sampel penelitian sebesar 74 responden diambil secara acak menggunakan teknik pengambilan sampel simple random sampling sehingga semua populasi mendapatkan kesempatan yang sama untuk menjadi sampel. Pengumpulan data menggunakan alat bantu kuesioner yang diisi oleh responden. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji Chi Square dengan nilai kemaknaan 5% untuk melihat hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat. Hasil penelitian ini menunjukkan tidak ada hubungan antara usia (p-value 0,721), jenis kelamin (p-value 1,000), kepemilikan SIM C (p-value 0,499), masa berkendara (p-value 0,987), pengetahuan (p-value 0,277) dengan perilaku keselamatan berkendara remaja. Berdasarkan hasil analisis Chi square tidak ditemukan adanya hubungan yang siginifikan antara karakteristik pelajar, masa berkendara, pengetahuan keselamatan berkendara dengan perilaku keselamatan berkendara, dengan semua p-value melebihi nilai α 0,05. Pelajar perlu berhati-hati dan disiplin berlalu lintas saat berkendara guna meminimalkan terjadinya kecelakaan. Usahakan untuk selalu menaati peraturan lalu lintas saat ada mapaun tidak ada polisi yang sedang bertugas. Untuk sekolah diharapkan lebih meningkatkan peraturan keselamatan berkendara pada siswa seperti halnya diwajibkan memakai helm SNI saat mengendarai sepeda motor dan wajib memakai kendaraan bermotor yang terpasang komponennya secara lengkap.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM. 296-17 Mur h
Uncontrolled Keywords: karakteristik pelajar, masa berkendara, pengetahuan, keselamatan berkendara
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
NOVA MEGA MURYATMA, 101311133048UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPulung Siswantara, , S.KM., M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email binkol@lib.unair.ac.id
Date Deposited: 13 Dec 2017 00:00
Last Modified: 13 Dec 2017 00:00
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62459
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item