RANCANG BANGUN CROSS LANGUAGE INFORMATION RETRIEVAL BERBASIS KAMUS DALAM PENCARIAN DOKUMEN

ARLINE HARTANTI, 081211631010 (2017) RANCANG BANGUN CROSS LANGUAGE INFORMATION RETRIEVAL BERBASIS KAMUS DALAM PENCARIAN DOKUMEN. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ST.SI.42.17 . Har.r - ABSTRAK.pdf

Download (17kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
ST.SI.42.17 . Har.r - SEC.pdf
Restricted to Registered users only until 5 October 2020.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui tingkat relevansi dokumen yang dihasilkan oleh Cross Language Information Retrieval (CLIR) berbasis kamus dalam pencarian dokumen. Pada umumnya, search engine melakukan pencarian menggunakan satu bahasa (monolingual). Seiring perkembangan teknologi, sebagian orang ingin melakukan pencarian informasi dalam bahasa asing, namun tidak semua user bisa berbahasa asing. Dalam Information Retrieval terdapat ilmu yang mempelajari terkait permasalahan pencarian secara bilingual yaitu CLIR dengan teknik yang digunakan adalah berbasis kamus. Sistem CLIR berbasis kamus ini dibangun dengan 7 tahap yaitu preprocessing/ pre-translation query modification, dictionary lookup, equivalent selection, post-translation query modification, indexing, perhitungan term weighting, dan perhitungan cosine similarity. Pre-processing yaitu tahap awal pengolahan input agar terstruktur sebelum memasuki tahapan utama. Dictionary lookup yaitu tahap menterjemahkan query. Equivalent selection yaitu tahap seleksi dan pembobotan hasil terjemahan. Post-translation yaitu tahap perluasan query untuk meningkatkan kinerja pencarian. Indexing yaitu proses membangun data index dari koleksi dokumen. Term weighting yaitu tahap perhitungan bobot pada term. Cosine similarity yaitu tahap perhitungan untuk mengetahui tingkat kemiripan query dengan dokumen. Dari perhitungan 3 judge dihasilkan nilai kappa statistic sebesar 0,76 sehingga dokumen relevan tersebut layak untuk evaluasi sistem. Sedangkan nilai hasil dari perhitungan precision yaitu sebesar 0,52 , recall sebesar 0,69 , dan Fmeasure sebesar 0,59 pada threshold 0,1. Dari hasil perhitungan tersebut dapat dikatakan bahwa tingkat keberhasilan sistem dalam menghasilkan dokumen relevan adalah tinggi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK ST.SI.42/17 Har r
Uncontrolled Keywords: Cross Language Information Retrieval, Berbasis Kamus, Dokumen Relevan
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.6-58.62 Management information systems
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Creators:
CreatorsNIM
ARLINE HARTANTI, 081211631010UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBadrus Zaman, S.Kom., M.Cs.UNSPECIFIED
Thesis advisorIndah Werdiningsih, S.Si., M.Kom.UNSPECIFIED
Depositing User: Mr Binkol1 1
Date Deposited: 27 Dec 2017 17:23
Last Modified: 27 Dec 2017 17:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62676
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item