PITUNGAN DAN VARIASI KELAHIRAN ANAK PERTAMA PADA ETNIS JAWA

LUCY DYAH HENDRAWATI, 090810540 (2016) PITUNGAN DAN VARIASI KELAHIRAN ANAK PERTAMA PADA ETNIS JAWA. Disertasi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Dis.K.14.17 . Hen.p - ABSTRAK.pdf

Download (309kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
Dis.K.14.17 . Hen.p - SEC.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Ada fenomena di masyarakat Jawa seperti Surabaya dan Blitar setiap memasuki bulan-bulan Jawa seperti bulan Besar, Rejeb, dan Ruwah, banyak menyelenggarakan perkawinan di bulan yang dianggap “baik”. Pertanyaan permasalahan penelitian apakah ada pengaruh variabel pitungan terhadap variabel variasi kelahiran anak pertama dan variabel jumlah anak yang dilahirkan?. Apakah ada pengaruh variabel roso slamet terhadap vaariabel variasi kelahiran anak pertama dan jumlah anak yang dilahirkan?. Tujuan peneliti menganalisis ada pengaruh pitungan penentuan waktu perkawinan dan perasaanslamet, terhadap variasi kelahiran anak pertama dan jumlah anak yang dilahirkan pada etnis Jawa. Manfaat penelitian ini adalah memberi informasi kepada pemerintah terkait (rumah sakit dan paramedis) bahwa akan ada bulan-bulan kelahiran tinggi dimana pada saat itu dibutuhkan pelayanan medis yang harus dipersiapkan (tenaga medis, obat, tempat tidur untuk mengantisipasi lonjakan kelahiran tersebut Penelitian dilakukan di Kota Blitar, Kabupaten Blitar dan Kota Surabaya dengan jumlah 193 pasangan suami istri dengan kriteria inklusi adalah pasangan merupakan keturunan generasi ketiga yang beretnis Jawa, berusia di atas 18 tahun, perkawinan petama, tinggal dalam satu atap, pasangan tidak menggunakan KB, pasangan sudah memiliki anak, dengan menggunakan metode uji statistik Regresi linear untuk melihat kekuatan hubungan antar variabel dan Chi-square untuk melihat apakah ada pengaruh antar variabel. Hasil penelitian membuktikan bahwa berdasarkan uji statistik Regresi Linear dan Chi-kuadrat membuktikan bahwa ada pengaruh variabel pitungan terhadap variabel variasi musim kelahiran anak pertama dan jumlah anak yang dilahirkan, analisis regresi membuktikan semakin tinggi melakukan pitungan maka akan semakin cepat variasi kelahiran anak pertama dan semakin banyak jumlah anak yang dilahirkan uji statistik Chi-square dan uji Regresi linear menjelaskan bahwa tidak ada penngaruh yang signifikan antara variabel roso slamet terhadap variasi kelahiran anak pertama dan jumlah anak yang dilahirkan. Kesimpulan penelitian ditemukan ada pengaruh pitungan dan variasi kelahiran anak pertama bahwa semakin tinggi pitungan dilakukan untuk menentukan waktu perkawinan maka semakin cepat variasi kelahiran anak pertama dan jumlah anak yang dilahirkan lebih banyak (lebih dari 2 anak).Pitungan dilakukan didasarkan pada kepercayaan pada primbon, pemaknaan hari dan bulan “baik” menurut kalender Jawa ada di dalam Primbon.Variasi kelahiran anak pertama (cepat, sedang dan lambat) tidak terlepas oleh variabel-variabel kepercayaan pada primbon dan roso slamet.

Item Type: Thesis (Disertasi)
Additional Information: KKA KK Dis.K.14/17 Hen p
Uncontrolled Keywords: Pitungan,primbon, roso slamet danvariasi kelahiran anak pertama.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General) > R735-854 Medical education. Medical schools. Research
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran
Creators:
CreatorsNIM
LUCY DYAH HENDRAWATI, 090810540UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorToetik Koesbardiati, Dr., Drs.,DFMUNSPECIFIED
Thesis advisorH. Josef Glinka, Prof., Dr., SVDUNSPECIFIED
Depositing User: Mr Binkol1 1
Date Deposited: 27 Dec 2017 18:09
Last Modified: 18 Jan 2018 19:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/63331
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item