KEGAGALAN HASIL PENUANGAN LOGAM DAN CARA PENANGGULANGAN NYA PADA PEMBUATAN GIGI TIRUAN KERANGKA LOGAM ( Co-Cr )

ULFA NUR KHOLILAH, 151410513022 (2017) KEGAGALAN HASIL PENUANGAN LOGAM DAN CARA PENANGGULANGAN NYA PADA PEMBUATAN GIGI TIRUAN KERANGKA LOGAM ( Co-Cr ). Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_FV.TKG.34 17 Kho k.pdf

Download (99kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_FV.TKG.34 17 Kho k.pdf
Restricted to Registered users only until 7 November 2020.

Download (539kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Dalam pembuatan gigi tiruan kerangka logam terdapat beberapa tahapan diantaranya persiapan model, survey, block out, desain, duplikasi model kerja, waxing, pemasangan sprue ,penanaman, buang malam, pre heating, penuangan logam, sandblasting, fitting, elektropolishing hingga tahapan terakhir finishing and polishing. Pada tahapan penuangan logam sangat perlu di perhatikan karena sering kali terjadi kegagalan. Tujuan : Ingin mengetahui tentang penyebab kegagalan hasil penuangan logam dan cara menanggulanginya pada pembuatan gigi tiruan kerangka logam. Tinjauan pustaka : Gigi tiruan kerangka logam adalah salah satu jenis gigi tiruan lepasan yang terbuat dari logam campur, sedangkan anasir giginya terbuat dari resin akrilik atau porselen, karena bahan logam campur cukup kuat dan dapat dibuat lebih tipis sehingga pemakai akan merasa lebih nyaman. Dalam pembuatan gigi tiruan kerangka logam terdapat tahapan yang harus diperhatikan karena sering terjadi kegagalannya yaitu pada tahapan penuangan logam, kegagalan-kegagalan penuangan logam tersebut diantaranya : distorsi, permukaan hasil penuangan kasar, hasil penuangan tidak lengkap, bersayap, tepi yang membulat dan porus. Kesimpulan : Kegagalankegagalan pada proses penuangan logam biasa disebabkan karena bermacam-macam hal antara lain dalam perlekatan sprue yang salah, prosedur penanaman yang kurang baik, pemanasan mould yang tidak sesuai, serta pelaksanaan penuangan logam yang tidak benar. Untuk itu harus memperhatikan prosedur-prosedur pembuatan gigi tiruan kerangka logam dengan benar, sehingga kegagalan penuangan logam tidak perlu terjadi.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKA KK-2 FV.TKG.34/17 Kho k
Uncontrolled Keywords: kegagalan penuangan logam, gigi tiruan kerangka logam.
Subjects: R Medicine > RK Dentistry > RK1-715 Dentistry
R Medicine > RK Dentistry > RK641-667 Prosthetic dentistry. Prosthodontics
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Teknik Kesehatan Gigi
Creators:
CreatorsNIM
ULFA NUR KHOLILAH, 151410513022UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEndang Kusdarjanti, drg., M.Kes.UNSPECIFIED
Thesis advisorOkti Setyowati, drg., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs Nadia Tsaurah
Date Deposited: 06 Nov 2017 19:48
Last Modified: 06 Nov 2017 19:48
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/65949
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item