PERAN STAKEHOLDERS DALAM PROSES PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) ALAS KAKI UNGGULAN MELALUI PROGRAM PEMBIAYAAN USAHA SYARIAH (PUSYAR)DI KOTA MOJOKERTO

HIKMATUS SABILIL IZZAH, 071311133029 (2017) PERAN STAKEHOLDERS DALAM PROSES PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) ALAS KAKI UNGGULAN MELALUI PROGRAM PEMBIAYAAN USAHA SYARIAH (PUSYAR)DI KOTA MOJOKERTO. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Fis AN 56-17 Izz p Abstrak.pdf

Download (59kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
Fis AN 56-17 Izz p Sec.pdf
Restricted to Registered users only until 12 December 2020.

Download (2MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text (FULL ARTICLE)
sec.pdf

Download (364kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pemberdayaan UMKM dan peran stakeholders yang terlibat dalam proses pemberdayaan UMKM unggulan alas kaki melalui program pembiayaan usaha Syariah (PUSYAR) di Kota Mojokerto. Ketertarikan peneliti dalam memilih topik tersebut karena program PUSYAR merupakan satu-satunya yang diterapkan di Indonesia. Selain itu, kota Mojokerto juga dikenal sebagai kota penghasil alas kaki, sehingga kedua hal tersebut melatarbelakangi penelitian ini. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori proses pemberdayaan hasil elaborasi yang menghasilkan temuan bahwa proses pemberdayaan meliputi 5 tahap yakni pemungkinan, penguatan, perlindungan, penyokongan dan pemeliharaan. Teori kedua yaitu teori peran stakeholders oleh hasil elaborasi juga, yang menghasilkan bahwa peran stakeholders ada 10 yang meliputi: fasilitator, motivator, koordinator, stabilisator, evaluator, advokator, inovator, regulator, katalisator dan pembimbing. Sedangkan metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara mendalam dan studi dokumen. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam proses pemberdayaan UMKM unggulan alas kaki, secara keseluruhan pada 5 tahap proses pemberdayaan telah berjalan. Sedangkan hasil penelitian terkait peran stakeholders dalam proses pemberdayaan, hasilnya stakeholders cukup aktif dan telah melaksanakan perannya sesuai yang tertulis dalam dokumen nota kesepakatan. Terdapat 7 peran stakeholder yang muncul, yaitu sebagai inovator, regulator, koordinator, fasilitator, stabilisator, motivator dan evaluator. Sehingga dapat disimpulkan bahwa peran stakeholders telah muncul pada kegiatan proses pemberdayaan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK2 Fis.AN.56/17 Izz p
Uncontrolled Keywords: Proses Pemberdayaan, Peran Stakeholders, UMKM
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD62.2-62.8 Management of special enterprises
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara
Creators:
CreatorsNIM
HIKMATUS SABILIL IZZAH, 071311133029UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorErna Setijaningrum, Dr. , S.IP., M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Mr Binkol2 2
Date Deposited: 24 Jan 2018 16:50
Last Modified: 24 Jan 2018 16:50
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/67716
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item