PENGARUH EMPLOYEE DEVELOPMENT TERHADAP TURNOVER INTENTION, DENGAN MEDIASI PERCEIVED EMPLOYABILITY, DAN MODERASI JOB AUTONOMY

CECILIA MARGARETHA, 041524153019 (2018) PENGARUH EMPLOYEE DEVELOPMENT TERHADAP TURNOVER INTENTION, DENGAN MEDIASI PERCEIVED EMPLOYABILITY, DAN MODERASI JOB AUTONOMY. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (16kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
TSM 11-18 Mar p.pdf
Restricted to Registered users only until 7 March 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Employee development merupakan kegiatan yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan untuk mengembangkan sikap, pengetahuan, pengalaman, keterampilan, dan kemampuan karyawan, dengan tujuan meningkatkan efektivitas dan performa karyawan dan perusahaan. Kegiatan tersebut dapat membawa dampak yang positif, namun juga dapat berdampak negatif bagi perusahaan. Pengembangan karyawan dapat meningkatkan persepsi mereka terhadap peluang yang muncul di pasar tenaga kerja (percieved employability), dimana hal tersebut mampu meningkatkan niat atau intensi turnover, yaitu keinginan karyawan untuk meninggalkan organisasi. Keinginan karyawan untuk meninggalkan organisasi melibatkan aspek motivasi yang dapat dipengaruhi oleh job resources, salah satunya adalah job autonomy, yaitu otoritas yang dimiliki pekerja untuk membuat keputusan mengenai pekerjaan sesuai dengan keahlian mereka. Job autonomy secara intrinsik memotivasi karena dapat memenuhi kebutuhan akan kebebasan. Hal ini mendorong karyawan untuk tetap bertahan pada organisasi karena enggan kehilangan sumber daya yang sudah dimiliki tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara employee development terhadap turnover intention yang dimediasi oleh perceived external employability dan perceived internal employability, dan dimoderasi oleh job autonomy. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan metode pengambilan data melalui kuesioner kepada 108 orang sampel yang memenuhi syarat. Teknik analisis data menggunakan Partial Least Square (PLS) yang diolah menggunakan software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa employee development berpengaruh positif terhadap turnover intention jika dimediasi oleh perceived external employability, dan sebaliknya akan berpengaruh negatif jika dimediasi oleh perceived internal employability. Job autonomy sendiri memiliki fungsi moderasi yang memperlemah pengaruh positif dari perceived external employability terhadap turnover intention, dan memperkuat pengaruh perceived internal employability terhadap turnover intention.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK-2 TSM.11/18 Mar p
Uncontrolled Keywords: Employee development, perceived external employability, perceived external employability, turnover intention, job autonomy.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5549-5549.5 Personnel management. Employment
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Sains Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
CECILIA MARGARETHA, 041524153019UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPraptini Yulianti, Dr. , SE., M.Si,UNSPECIFIED
Depositing User: sugiati
Date Deposited: 06 Mar 2018 17:29
Last Modified: 06 Mar 2018 17:29
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/70407
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item