PENGARUH SEKAT ALUMINIUM FOIL TERHADAP DAMPAK STRES OKSIDATIF AKIBAT PAPARAN RADIASI GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK PADA SEREBELUM TIKUS WISTAR JANTAN (Studi Kadar Malondialdehyde (MDA), Tebal Lapisan Molekular dan Jumlah Sel Purkinje Serebelum)

Etha Rambung, NIM011514153016 (2018) PENGARUH SEKAT ALUMINIUM FOIL TERHADAP DAMPAK STRES OKSIDATIF AKIBAT PAPARAN RADIASI GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK PADA SEREBELUM TIKUS WISTAR JANTAN (Studi Kadar Malondialdehyde (MDA), Tebal Lapisan Molekular dan Jumlah Sel Purkinje Serebelum). Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (113kB) | Preview
[img] Text (full text)
full text.pdf
Restricted to Registered users only until 16 March 2021.

Download (2MB)

Abstract

Aluminium foil (AF) merupakan konduktor yang baik yang dapat memantulkan hampir semua radiasi elektromagnetik (RGEM). Salah satu efek negatif RGEM yang sering ditemukan di antara pengguna ponsel adalah vertigo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek sekat AF terhadap dampak stres oksidatif akibat paparan RGEM ponsel dengan menilai perbedaan kadar MDA, jumlah sel Purkinje dan ketebalan lapisan molekular pada serebelum tikus jantan dewasa dibandingkan dengan kontrol. Tiga puluh dua tikus jantan dewasa dibagi dalam 4 kelompok (n=8) yaitu kelompok K1 [AF(-), RGEM(-)], kelompok K2 [AF(-), RGEM(+)], kelompok P1 [AF(-), RGEM(+)], dan kelompok P2 [AF(+), RGEM(+)]. Perlakuan diberikan 4 jam/hari selama 30 hari dengan ponsel yang memiliki SAR 0,84-1,86 W/kg dan frekuensi 2100 MHz. Hari ke-31 dilakukan terminasi dengan menggunakan ketamin. Pengambilan jaringan hemisfer kanan serebelum untuk pemeriksaan kadar MDA dengan metode TBARS dan hemisfer kiri serebelum untuk pemeriksaan histologi (tebal lapisan molekular dan jumlah sel Purkinje). Data yang diperoleh diuji T paired test, one way ANOVA, dan Kruskal Wallis dengan signifikansi p<0,05. Kadar MDA di P2 secara signifikan lebih rendah dibandingkan dengan P1 (p=0,000), jumlah sel Purkinje di P2 secara signifikan lebih banyak dari P1 (p=0,000) dan lapisan molekuler pada P2 secara signifikan lebih tebal dari P1 (p=0,010). Dari penelitian ini tampak bahwa AF bisa memberikan efek perlindungan terhadap stres oksidatif akibat paparan RGEM ponsel pada serebelum hewan coba.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK TKD 04/18 Ram p
Uncontrolled Keywords: Serebelum, aluminium foil, radiasi elektromagnetik ponsel
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA773-788 Personal health and hygiene
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran
Creators:
CreatorsNIM
Etha Rambung, NIM011514153016NIM011514153016
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAbdurachman, Dr. H., dr., M.Kes., PA(KUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 15 Mar 2018 23:28
Last Modified: 15 Mar 2018 23:28
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/70916
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item