WACANA KRITIK AGAMA DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL-KHALIEQY

MAYCHERLITA SUPANDI, 121514153008 (2018) WACANA KRITIK AGAMA DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL-KHALIEQY. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (full text)
full text.pdf
Restricted to Registered users only until 28 March 2021.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berfokus pada wacana kritik agama pada novel Perempuan Berkalung Sorban yang secara spesifik bertujuan untuk 1) menganalisa wacana Islam kontekstual dalam tataran teks, 2) mengkaji praktik diskursus yaitu proses produksi dan konsumsi novel tersebut, 3) mengkaji konteks sosial dan kultural novel tersebut dalam kaitannya dengan konteks Indonesia kontemporer. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan Analisa Wacana Kritis Norman Fairclough sebagai landasan teori. Analisa Wacana Kritis Fairclogh berfokus pada tiga lapis analisa, yaitu mikro atau teks, meso atau diskursus produksi dan konsumsi, serta makro atau konteks sosial dan kultural. Analisa tekstual dilakukan dengan mengkaji kohesi dan koherensi, tata bahasa dan diksi di dalam teks narasi. Analisa diskursus dilakukan dengan mengkaji proses produksi dan konsumsi novel. Analisa sosial dan kultural dilakukan dengan mengkaji wacana perempuan dalam tafsir agama pada konteks Indonesia kontemporer. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, 1) perspektif perempuan digunakan dalam proses tafsir, dan dengan begitu bukan lagi tafsir tekstual yang cenderung berpusat pada kacamata laki-laki. Dengan kata lain, teks Perempuan Berkalung Sorban menyuarakan wacana Islam kontekstual, 2) adanya dua wacana yang berkontestasi yaitu wacana islam tekstual yang secara historis memiliki kecenderungan pada kacamata laki-laki dan kontekstual yang mulai menggunakan kacamata perempuan sebagai wacana tandingan, sementara novel Perempuan Berkalung Sorban berada pada pihak wacana Islam kontekstual yang memberikan kritikan terhadap islam tekstual, 3) puncak kontestasi kedua wacana tersebut telah berlangsung di Indonesia sejak tahun 1990an yang ditandai dengan munculnya tokohtokoh dengan pemikiran Islam progresif.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK TKSB 24/18 Sup w
Uncontrolled Keywords: Kritik Agama, Wacana, Perempuan Berkalung Sorban, Fairclough, Novel
Subjects: P Language and Literature > PA Classical philology > PA3520-3564 Criticism, interpretation, etc.
Divisions: 12. Fakultas Ilmu Budaya > S2 Kajian Sastra dan Budaya
Creators:
CreatorsNIM
MAYCHERLITA SUPANDI, 121514153008UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDiah Ariani Arimbi, Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 27 Mar 2018 20:49
Last Modified: 27 Mar 2018 20:49
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/71377
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item