PENGARUH DIMENSI - DIMENSI EXPERIENTIAL VALUE TERHADAP FUTURE PATRONAGE INTENTION MELALUI PREFERENSI KONSUMEN PADA HYPERMARKET "X" DI SURABAYA

IRMA SOFIANTI, 040338098 (2005) PENGARUH DIMENSI - DIMENSI EXPERIENTIAL VALUE TERHADAP FUTURE PATRONAGE INTENTION MELALUI PREFERENSI KONSUMEN PADA HYPERMARKET "X" DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-sofiantiir-6159-b262_05-k.pdf

Download (342kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
7184a.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Persaingan yang semakin tajam pada bisnis ritel menuntut retailer dapat menciptakan dan mengelola setiap hubungan yang terjalin dengan pelanggannya. Terlebih lagi bagi Hypermarket sebagai pemain baru dalam bisnis ritel di Surabaya. Oleh karena itu, retailer perlu mengetahui nilai berdasarkan pengalaman (experience-based value) pelanggan. Experiential value mengintegrasikan nilai konsumsi rasional dan experiential konsumen. Pada penelitian ini, experiential value merefleksikan benefit yang diterima konsumen ketika berbelanja di Hypermarket "X" yang berasal dari persepsi konsumen atas kualitas dan performance atribut-atribut yang terdapat dalam lingkungan ritel tersebut. Penelitian ini mengintegrasikan pendekatan Holbrook (1994, 1999) dan Mathwick et al (2001). Holbrook (1994) mengembangkan konseptualisasi atau tipologi experiential value yang lebih luas dari pendekatan tradisional yang hanya menekankan pada sumber nilai ekstrinsik dan intrinsik. Penelitian ini dilakukan berdasar pada jurnal penelitian Mathwick, Malhotra dan Rigdon (2001) namon menggunakan penamaan dimensi-dimensi experiential value berdasarkan Holbrook (1999). Penelitian ini memfokuskan pads self-oriented value. Oleh karena itu, dimensi-dimensi experiential value yang diteliti adalah aesthetics, play, excellence dan efficiency. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh aesthetics, play, excellence dan efficiency secara parsial terhadap preferensi konsumen dan pengaruh preferensi konsumen terhadap future patronage intention pads Hypermarket "X" di Surabaya. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah aesthetics, play, excellence dan efficiency. Preferensi merupakan variabel antara dan future patronage intention adalah variabel terikat. Penelitian ini dilakukan terhadap 200 konsumen Hypermarket "X" di Surabaya yang berusia 18-55 tahun dan pernah berbelanja paling sedikit dua kali selama bulan November 2004 - April 2005. Uji hipotesis dilakukan dengan uji t. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis jalur dengan metode regresi bertahap. Persamaan regresi dari hubungan antara preferensi sebagai variabel terikat dan aesthetics, play, excellence dan efficiency yaitu: Y1= 0,693 + 0,308X1 + 0,171X2 + 0,07123X3 + 0,188X4 dan persamaan regresi dari hubungan antara future patronage intention sebagai variabel terikat dengan preferensi sebagai variabel bebas yaitu: Y2 = 2,014 + 0,535Y1 Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan, variabel aesthetics, play dan efficiency secara parsial mempengaruhi preferensi konsumen. Variabel excellence tidak mempengaruhi preferensi konsumen. Variabel preferensi mempengaruhi future patronage intention konsumen pada Hypermarket "X" di Surabaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B 262/05 Sof p
Uncontrolled Keywords: TARIFF PREFERENCES
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.28 Strategic planning
H Social Sciences > HF Commerce > HF5428-5429.6 Retail trade
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
IRMA SOFIANTI, 040338098UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSri Gunawan, Drs., M.Com., DBAUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Duwi Prebriyuwati
Date Deposited: 21 Feb 2008 12:00
Last Modified: 01 Aug 2017 17:22
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/7184
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item