NILAI DIAGNOSTIK KADAR SERUM PROKALSITONIN DAN JUMLAH LEUKOSIT DARAH PADA APPENDISITIS ANAK KEADAAN AKUT DAN PERFORASI

Bambang Purwono, NIM011180715 (2018) NILAI DIAGNOSTIK KADAR SERUM PROKALSITONIN DAN JUMLAH LEUKOSIT DARAH PADA APPENDISITIS ANAK KEADAAN AKUT DAN PERFORASI. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
PPDS.IB. 12-18 Pur n Abstrak.pdf

Download (14kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
PPDS.IB. 12-18 Pur n.pdf
Restricted to Registered users only until 2 July 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Apendisitis akut merupakan kasus emergensi paling sering pada anak. Diagnosis appendisitis anak masih sulit ditegakkan, maka perlunya pemeriksaan penunjang diagnostik. Penelitian ini bertujuan menentukan nilai diagnostik antara procalcitonin (PCT) dan leukosit dalam mendiagnosis appendisitis pada anak. Metode penelitian ini cross sectional yang bersifat analitik diskriptif terhadap 38 pasien usia sampai dengan 12 tahun yang datang ke IGD RSUD Dr Soetomo dengan gejala appendisitis dan telah menjalani appendektomi dari bulan Agustus 2017 hingga April 2018. Sampel darah preoperatif diambil dan dikirim ke laboratorium untuk pengukuran nilai PCT dan leukosit. Dilakukan appendektomi dan pemeriksaan histopatologi pasca-operasi. Uji statistik nilai ROC sensitivitas dan spesifisitas. Didapatkan 25 anak laki-laki ( 65,78%) dan 13 anak perempuan (34,22%). 19 anak dengan Kadar prokalsitonin meningkat pada 94,7% penderita appendisitis akut dan pada 100 % pada penderita appendisitis perforasi. Sensitivitas uji diagnostik prokalsitonin 94,7% dan spesifisitas 68,42% dan akurasi diagnostik prokalsitonin 87,7% Kadar leukosit didapatkan meningkat pada 68,42% penderita appendisitis akut dan pada 89,47% penderita appendisitis perforasi. Sensitivitas uji diagnostik 68,42% dan spesifisitas 84,2% dan akurasi diagnostik leukosit 71,2%.Pemeriksaan prokalsitonin memiliki sensitivitas dan akurasi diagnostik lebih tinggi dari leukosit. Prokalsitonin dan leukosit dapat digunakan untuk membantu diagnosis klinis appendisitis pada anak.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK PPDS.IB. 12-18 Pur n
Uncontrolled Keywords: Anak, appendisitis, Leukosit, PCT, procalcitonin
Subjects: R Medicine > RD Surgery
R Medicine > RJ Pediatrics
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Ilmu Bedah Umum
Creators:
CreatorsNIM
Bambang Purwono, NIM011180715NIM011180715
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIGB Adria Hariastawa, Dr., Sp. BA (K)UNSPECIFIED
Thesis advisorLeonita Anniwati, Dr., Sp. PK (K)UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 01 Jul 2018 18:08
Last Modified: 01 Jul 2018 18:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/72871
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item