PEMAKNAAN CITRA PUSTAKAWAN DAN PERPUSTAKAAN DALAM VIDEO GAME “HARVEST MOON: BACK TO NATURE” DI KALANGAN KOMUNITAS PECINTA GAME

Wisnu Bayu Aji Nugraha, 071411633023 (2018) PEMAKNAAN CITRA PUSTAKAWAN DAN PERPUSTAKAAN DALAM VIDEO GAME “HARVEST MOON: BACK TO NATURE” DI KALANGAN KOMUNITAS PECINTA GAME. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_Fis.IIP.69 18 Nug p.pdf

Download (65kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_Fis.IIP.69 18 Nug p.pdf
Restricted to Registered users only until 17 October 2021.

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text (JURNAL)
JURNAL_Fis.IIP.69 18 Nug p.pdf

Download (536kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Hampir setiap orang pernah bermain game, entah itu pada usianya masih kecil atau bahkan ketika dia sudah dewasa dia masih bermain game. Alasan mereka bermain game bermacam-macam, ada yang bermain game hanya sekedar hiburan saja atau mengisi waktu luang tapi ada juga dari mereka yang bermain game sudah seperti rutinitas mereka entah setiap hari harus bermain game atau mungkin setiap akhir pekan. Aktivitas mereka bermain game tidak hanya sekedar bermain saja karena beberapa dari mereka ada yang tergabung kedalam komunitas yang mana mereka bisa saling bertukar informasi antara anggota satu dengan anggota yang lainnya. Dari berbagai macam game yang mereka mainkan ada salah satu judul game yang merupakan salah satu favorit mereka yaitu ‘Harvest Moon: Back to Nature’ yang mana dalam game ini terdapat pustakawan dan perpustakaan meskipun latar tempat dari mengambil tempat disebuah pedesaan. Penelitian ini merupakan studi kualitatif dengan menggunakan metode pendekatan studi resepsi karena pengalaman para pemain game ketika berkunjung ke perpustakaan sangat diperlukan untuk melihat makna yang ada didalam game tersebut. Penelitian ini menggunakan teori representasi, teori identitas, dan teori artikulasi dari Stuart Hall serta teori pemaknaan dari Charles S. Peirce dan teori semiotika visual dari Kris Budiman. Hasil penelitian ini memperoleh dua tipologi pemain game yaitu Visualization Library/Librarian dan Reality Library/Librarian. Visualization Library/Librarian merupakan mereka yang berpikiran bahwa pustakawan dan perpustakaan dalam game berbeda dengan yang dipikirkan informan dan merasa lebih baik, sedangkan Reality Library/Librarian merupakan mereka yang berpikir bahwa pustakawan dan perpustakaan dalam game sama saja dengan yang ada di dunia nyata.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis.IIP.69/18 Nug p
Uncontrolled Keywords: game, gamer, pustakawan, perpustakaan.
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology > HM(1)-1281 Sociology > HM711-806 Groups and organizations > HM756-781 Community
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General)
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Informasi dan Perpustakaan
Creators:
CreatorsNIM
Wisnu Bayu Aji Nugraha, 071411633023UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorRahma Sugihartati, NIDN. 0001046501UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs Nadia Tsaurah
Date Deposited: 17 Oct 2018 18:52
Last Modified: 17 Oct 2018 18:52
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/74824
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item