KOMPARASI MODEL HOLT DAN MODEL BROWN DALAM PERAMALAN JUMLAH PESERTA KB AKTIF DI KOTA SURABAYA

NOVI PUTRI DIANTARI, 101411131007 (2018) KOMPARASI MODEL HOLT DAN MODEL BROWN DALAM PERAMALAN JUMLAH PESERTA KB AKTIF DI KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
KKC KK FKM.259-18 Dia k ABSTRAK.pdf

Download (347kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
KKC KK FKM.259-18 Dia k SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only until 14 November 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Forecasting atau peramalan adalah salah satu cara analisis statistik dalam memprediksi kejadian di masa yang akan datang. Data berkala adalah data yang dikumpulkan dari waktu ke waktu, untuk menggambarkan perkembangan suatu kegiatan seperti perkembangan produksi, jumlah kecelakaan, jumlah kejahatan, jumlah peserta KB, dan lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hasil peramalan terbaik untuk peramalan jumlah peserta KB aktif di Kota Surabaya pada tahun 2018-2019. Penelitian ini merupakan penelitian observasional non reaktif, suatu penelitian dimana subyek yang diteliti tidak merasa atau menyadari bahwa dirinya sedang diteliti. Populasi dalam penelitian ini adalah data peserta KB aktif di Kota Surabaya pada tahun 2012-2017. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah perbandingan Double Exponential Smoothing Holt dan Brown. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model terbaik antara Holt dan Brown dari Double Exponential Smoothing adalah model terbaik pada model Holt dengan α = 0,601 dan γ = 3,609 x 10E-5 didapat nilai RMSE sebesar 10818,447 dan nilai MAPE sebesar 1,83%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah model terbaik untuk peramalan jumlah peserta KB aktif di Kota Surabaya tahun 2018-2019 adalah dengan model Holt. Ramalan jumlah peserta KB aktif pada tahun 2018 terus mengalami peningkatan. Diperkirakan pada tahun 2018, jumlah peserta KB aktif adalah mencapai 5.138.814 orang. Sebaiknya dapat dilakukan pendekatan kepada puskesmas-puskesmas yang ada di kota Surabaya untuk melakukan tindakan antisipasi yaitu dengan cara menambah jumlah bahan dan alat-alat kontrasepsi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM.259/18 Dia k
Uncontrolled Keywords: forecasting, family planning participants, Double Exponential Smoothing, Holt, Brown
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics > RG138 Sterilization of women
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
NOVI PUTRI DIANTARI, 101411131007UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorKuntoro, dr., M.PH, Dr. PH.UNSPECIFIED
Depositing User: mrs hoeroestijati beta
Date Deposited: 15 Nov 2018 09:33
Last Modified: 15 Nov 2018 09:33
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/75565
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item