PENGGUNAAN TINDAK TUTUR ASISTEN RUMAH TANGGA DALAM INTERAKSI SOSIAL PADA LINGKUNGAN KERJA KELURAHAN KERTAJAYA KECAMATAN GUBENG SURABAYA: KAJIAN PRAGMATIK

WINDA IMELDA AGUSTINA, 121411131011 (2018) PENGGUNAAN TINDAK TUTUR ASISTEN RUMAH TANGGA DALAM INTERAKSI SOSIAL PADA LINGKUNGAN KERJA KELURAHAN KERTAJAYA KECAMATAN GUBENG SURABAYA: KAJIAN PRAGMATIK. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
FS BI 112 18 Agu p ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FS BI 112 18 Agu p.pdf
Restricted to Registered users only until 15 December 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengamati penggunaan tindak tutur asisten rumah tangga dan mengklasifikasikannya ke dalam bentuk-bentuk tindak tutur. Tuturan asisten rumah tangga yang tidak formal menarik perhatian peneliti untuk menelitinya dari segi tindak tutur. Peneliti menggunakan teori tindak tutur dari Austin dan Searle. Menurut Austin dan Searle, tindak tutur dibagi menjadi 3, yaitu tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi. Peneliti berusaha mengklasifikasikan data bahasa berdasarkan kriteria ketiga tindak tutur tersebut. Metode yang digunakan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriptif, yaitu penyajian data dalam bentuk pernyataan atau kata-kata yang bersifat informal sehingga mudah dimengerti oleh pembaca. Hasil penelitian ini adalah ditemukan tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi dalam percakapan sehari-hari asisten rumah tangga di lingkungan kerja. Tindak tutur lokusi ditemukan oleh peneliti ketika asisten rumah tangga memberikan informasi yang tidak menimbulkan efek apapun bagi mitra tuturnya. Tindak tutur ilokusi paling banyak ditemukan adalah tindak tutur ilokusi asertif, yaitu menyarankan. Sedangkan tindak tutur perlokusi juga cukup banyak ditemukan pada tuturan asisten rumah tangga dalam memberikan informasi yang menimbulkan efek dan membuat mitra tutur melakukan suatu tindakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FS BI 112/18 Agu p
Uncontrolled Keywords: penggunaan tindak tutur, asisten rumah tangga, interaksi sosial
Subjects: P Language and Literature > PJ Semitic > PJ6073-7144 Language
Divisions: 12. Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia
Creators:
CreatorsNIM
WINDA IMELDA AGUSTINA, 121411131011UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEddy Sugiri, Drs. H., M.Hum.UNSPECIFIED
Depositing User: Dwi Marina
Date Deposited: 15 Dec 2018 15:12
Last Modified: 15 Dec 2018 15:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/76816
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item