HUBUNGAN ANTARA HIPERTENSI, DIABETES MELLITUS, PROFIL LIPID DENGAN KELUARAN MOTORIK PADA PASIEN STROKE ISKEMIK DI INSTALASI RAWAT INAP SMF PENYAKIT SARAF RSUD DR. SOETOMO PERIODE JANUARI 2017 – JUNI 2017

Amanda Marantika, NIM011511133067 (2018) HUBUNGAN ANTARA HIPERTENSI, DIABETES MELLITUS, PROFIL LIPID DENGAN KELUARAN MOTORIK PADA PASIEN STROKE ISKEMIK DI INSTALASI RAWAT INAP SMF PENYAKIT SARAF RSUD DR. SOETOMO PERIODE JANUARI 2017 – JUNI 2017. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf

Download (48kB)
[img] Text (Fulltext)
FK PD 138 18.pdf
Restricted to Registered users only until 9 January 2022.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Stroke merupakan salah satu penyakit tidak menular yang merupakan penyebab kematian terbanyak kedua setelah penyakit jantung dan merupakan penyakit penyebab kecacatan terbanyak ketiga di dunia (WHO, 2015). Diperkirakan 25% hingga 74% dari 50 juta pasien stroke di dunia mengalami penurunan kemampuan fisik, kognitif, dan juga emosi, serta membutuhkan bantuan untuk melakukan aktivitas kehidupan sehari-hari (Carmo et al., 2015). Pencegahan primer terjadinya stroke merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan. Selain pentingnya melakukan pencegahan primer terhadap faktor risiko stroke, pada orang yang terkena serangan stroke, juga perlu diwaspadai faktor risiko yang dapat menyebabkan perburukan pada luaran pasien stroke. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan mencari tahu hubungan antara tekanan darah, kadar glukosa darah, kadar trigliserida, kadar HDL, kadar kolesterol total sebagai faktor risiko stroke dengan keluaran motorik pasien. Desain penelitian ini menggunakan analitik korelasional cross sectional dengan pendekatan studi retrospektif. Variabel penelitian ini yaitu tekanan darah, kadar glukosa darah, kadar trigliserida, kadar HDL, kadar LDL, dan kadar kolesterol total sebagai variabel bebas serta keluaran motorik sebagai variabel dependen.Populasi penelitian ini adalah seluruh penderita stroke iskemik di RSUD Dr. Soetomo pada periode Januari 2017 hingga Juni 2017 yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi, yaitu 102 pasien. Data diambil dari catatan rekam medis dan diuji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara kadar glukosa darah dan kadar trigliserida dengan keluaran motorik (p=0,023 dan p=0,016). Didapatkan hubungan yang menyatakan bahwa semakin tinggi kadar glukosa darah, maka keluaran motorik pasien semakin memburuk. Sama halnya dengan kadar trigliserida, didapatkan hubungan bahwa semakin tinggi kadar trigliserida, maka keluaran motorik pasien semakin memburuk. Namun tidak terdapat hubungan yang signifikan antara tekanan darah, kadar glukosa darah, kadar LDL, kadar kolesterol total dengan keluaran motorik pasien stroke iskemik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKA KK FK. PD. 139/18 Mar h
Uncontrolled Keywords: Ischemic stroke, risk factor of stroke, motoric outcome
Subjects: R Medicine > R Medicine (General) > R735-854 Medical education. Medical schools. Research
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran
Creators:
CreatorsNIM
Amanda Marantika, NIM011511133067NIM011511133067
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMohammad Saiful Ardhi, dr., Sp.SUNSPECIFIED
Thesis advisorDjohar Nuswantoro, dr., MPHUNSPECIFIED
Depositing User: Dewi Puspita
Date Deposited: 09 Jan 2019 05:03
Last Modified: 15 Jan 2019 07:52
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78023
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item