HUBUNGAN TINGKAT KONSUMSI GIZI, STATUS INDEKS MASSA TUBUH (IMT) DAN KEBIASAAN MEROKOK PADA LANSIA LAKI – LAKI DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI (Studi di Wilayah Kerja Puskesmas Banyu Urip Kota Surabaya)

LILIS AGUSTINA, 101411231025 (2018) HUBUNGAN TINGKAT KONSUMSI GIZI, STATUS INDEKS MASSA TUBUH (IMT) DAN KEBIASAAN MEROKOK PADA LANSIA LAKI – LAKI DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI (Studi di Wilayah Kerja Puskesmas Banyu Urip Kota Surabaya). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img] Text (Abstrak)
FKM.GZ. 48-18 Agu h Abstrak.pdf

Download (18kB)
[img] Text (Fulltext)
FKM.GZ. 48-18 Agu h.pdf
Restricted to Registered users only until 11 January 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Di Indonesia, hipertensi merupakan penyebab utama kematian nomor 3 sebagai penyakit tertinggi penyebab kematian di Indonesia. Kenaiakan angka penderita hipertensi mencerminkan peningkatan prevalensi faktor resikonya, seperti obesitas, kebiasaan merokok, konsumsi alkohol, aktivitas fisik rendah, pola makan yang tidak sehat, stress. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa terdapat keterkaitan antara tingkat konsumsi dan status gizi dengan kejadian hipertensi. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalsis hubungan tingkat konsumsi gizi, status Indeks Massa Tubuh (IMT) dan Kebiasaan merokok dengan kejadian hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Banyu Urip Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik melalui metode observasional dengan desain penelitian case control. Sampel penelitian sebesar 50 responden dan diambil secara acak menggunakan simple random sampling dan dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok hipertensi dan kelompok nonhipertensi. Data dianalisis menggunakan software SPSS for windows dengan uji statistik Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat konsumsi lemak dengan kejadian hipertensi (p=0,008). Untuk kuat hubungan, diperoleh nilai koefisien korelasi Chi-square sebesar 0,369 yang artinya ada hubungan yang lemah antara tingkat konsumsi lemak dengan kejadian hipertensi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah asupan lemak yang tinggi dapat meningkatkan risiko terjadinya hipertensi. Sebaiknya perlu dilakukan pemberian edukasi seputar hipertensi agar lebih mengenal faktor risiko, gejala, dampak, dan diet yang tepat bagi penderita hipertensi dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM.GZ. 48-18 Agu h
Uncontrolled Keywords: Tingkat konsumsi gizi, status IMT, kebiasaan merokok, hipertensi.
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA773-788 Personal health and hygiene
T Technology > TX Home economics > TX341-641 Nutrition. Foods and food supply
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Program Studi Gizi
Creators:
CreatorsNIM
LILIS AGUSTINA, 101411231025UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBambang W., Prof. R.,dr.,M.S.,M.CN.,Ph.D,Sp.GKUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 12 Jan 2019 06:19
Last Modified: 12 Jan 2019 06:19
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78509
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item