PENGARUH SERVANT LEADERSHIP TERHADAP JOB SATISFACTION KARYAWAN C.V. ADI GUNA UTAMA SURABAYA

ACHMAD NOFAL SUROKOH, 040419239 (2011) PENGARUH SERVANT LEADERSHIP TERHADAP JOB SATISFACTION KARYAWAN C.V. ADI GUNA UTAMA SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-surokohach-20009-b9811-k.pdf

Download (338kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-surokohach-16761-b9811-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Leadership merupakan salah satu faktor utama bagi berkembangnya sumber daya manusia di dalam perusahaan. Salah satu gaya kepemimpinan yang dapat mengembangkan potensi bawahan adalah servant leadership. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel dari servant leadership sebagai variabel bebas (X) yang terdiri dari altruistic calling (X1), emotional healing (X2), wisdom (X3), persuasive mapping (X4), dan Organizational Stewardship (X5) terhadap Job Satisfaction (Y) karyawan CV. Adi Guna Utama Surabaya baik secara bersama-sama (simultan) maupun secara parsial. Tujuan yang kedua yaitu untuk mengetahui variabel manakah dari servant leadership yang terdiri dari altruistic calling, emotional healing, wisdom, persuasive mapping, dan organizational stewardship yang berpengaruh dominan terhadap job satisfaction karyawan CV. Adi Guna Utama Surabaya. Jenis penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Sampel penelitian adalah seluruh karyawan CV. Adi Guna Utama Surabaya yang berjumlah 76 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan alat analisis SPSS ver. 17 for windows. Persamaan regresi dari hasil perhitungan : Y = 9,623 + 0,232 X1 + 0,155 X2 + 0,197 X3 + 0,069 X4 + 0,039 X5 Hasil penelitian menunjukkan bahwa komponen servant leadership yang terdiri dari altruistic calling(X1 = 0,232), emotional healing (X2 = 155), wisdom (X3 = 197), persuasive mapping (X4 = 0,069), dan organizational stewardship (X5 = 0,039) secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap job satisfaction(Y) karyawan CV. Adi Guna Utama. dengan nilai Fhitung sebesar 9,623 dengan tingkat signifikansi 0,000. Sedangkan secara parsial, variabel altruistic calling (p=0,001), emotional healing (p=0,034), dan wisdom (p=0,005) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap job satisfaction karyawan CV. Adi Guna Utama Surabaya. Sedangkan variabel persuasive mapping (p=0,310) dan organizational stewardship (p=0,543) secara parsial tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap job satisfaction karena memiliki nilai signifikansi yang lebih besar dari 0,05 (p>0,05) Selain itu, dari nilai beta diketahui bahwa altruistic calling merupakan variabel yang berpengaruh dominan terhadap job satisfaction CV. Adi Guna Utama

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B.98/11 Sur p
Uncontrolled Keywords: LEADERSHIP; JOB SATISFACTION
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28-70 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.28 Strategic planning
H Social Sciences > HF Commerce > HF5549-5549.5 Personnel management. Employment
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
ACHMAD NOFAL SUROKOH, 040419239UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorNuri Herachwati, Dra. Ec.M.Si., M.Sc,UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Deby Felnia
Date Deposited: 03 Oct 2011 12:00
Last Modified: 13 Jul 2016 02:29
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/8135
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item