PERGULATAN MENCARI IDENTITAS DALAM REVOLUSI BATIN MASYARAKAT HADHRAMI DI KELURAHAN AMPEL, KECAMATAN SEMAMPIR, KOTA SURABAYA

AIMAN BAHALWAN, 071511333038 (2019) PERGULATAN MENCARI IDENTITAS DALAM REVOLUSI BATIN MASYARAKAT HADHRAMI DI KELURAHAN AMPEL, KECAMATAN SEMAMPIR, KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_Fis.P.19 19 Bah p.pdf

Download (560kB)
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_Fis.P.19 19 Bah p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (JURNAL)
JURNAL_Fis.P.19 19 Bah p.pdf

Download (419kB)
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Masyarakat Hadhrami adalah sebutan bagi keturunan Arab Hadhramaut yang berada di Indonesia. Sebagai kelompok imigran dan minoritas di wilayah jajahan, masyarakat Hadhrami mengalami pergulatan dalam menentukan identitasnya. Pergulatan identitas sebagai orang Hadhramaut atau orang Indonesia menghasilkan gerakan revolusi batin oleh kaum Muwallad. Eksistensi pergulatan masyarakat Hadhrami dan aktualisasi revolusi batin dalam konteks kekinian menjadi menarik untuk dikaji sebagai problematika penelitian. Subjek penelitian adalah masyarakat Hadhrami yang berkaitan dengan pergulatan dan aktualisasi revolusi batin, khususnya yang berada di Kampung Arab Ampel, Kota Surabaya. Analisis dilakukan dengan memanfaatkan data utama yang diperoleh melalui wawancara para subyek penelitian dan beberapa dokumen pendukung sebagai data sekunder. Hasil penelitian secara umum menunjukkan bahwa pergulatan mencari identitas masyarakat Hadhrami masih berlangsung dan mengalami pergeseran konteks perdebatan. Pergulatan tak sekadar tentang pelaku, tetapi perilaku eksklusivitas dan inklusivitas di beberapa bidang seperti politik, pendidikan, sosial, budaya, dan ekonomi. Pergulatan dikarenakan perbedaan batasan menjaga kemurnian identitas sebagai masyarakat Hadhrami. Kedua, aktualisasi gerakan revolusi batin tetap dilakukan sebagian masyarakat Hadhrami di berbagai bidang seperti politik, sosial, budaya, pendidikan, dan ekonomi untuk mempertahankan eksistensinya dan menjadi bagian dari pelaku pembangunan lingkungannya. Ketiga, penerimaan dan pengakuan masyarakat umum cukup baik terhadap kontribusi masyarakat Hadhrami dalam pembangunan Indonesia. Adanya upaya masyarakat Hadhrami untuk diakui dan pengakuan oleh masyarakat umum menguatkan konsep interaktif dalam politik identitas masyarakat Hadhrami.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis.P.19/19 Bah p
Uncontrolled Keywords: Politik Indentitas, Revolusi Batin, Masyarakat Hadhrami
Subjects: J Political Science > JC Political theory
J Political Science > JZ International relations > JZ5-6530 International relations > JZ5511.2-6300 Promotion of peace. Peaceful change > JZ5514-5526 Societies, associations, academies, institutes, etc., for peace promotion, research and education
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Creators:
CreatorsNIM
AIMAN BAHALWAN, 071511333038UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPriyatmoko Dirdjosuseno, Drs., MA.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs Nadia Tsaurah
Date Deposited: 15 Apr 2019 03:00
Last Modified: 15 Apr 2019 03:00
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/81846
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item