PENGARUH NILAI PASAR SAHAM, NET PROFIT MARGIN DAN LEVERAGE OPERASI TERHADAP PERATAAN LABA PADA PERUSAHAAN AGRICULTURE YANG GO PUBLIK DI BURSA EFEK JAKARTA

ANNIS IKHMAWARDANI, 040530941 (2008) PENGARUH NILAI PASAR SAHAM, NET PROFIT MARGIN DAN LEVERAGE OPERASI TERHADAP PERATAAN LABA PADA PERUSAHAAN AGRICULTURE YANG GO PUBLIK DI BURSA EFEK JAKARTA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
gdlhub-gdl-s1-2008-ikhmawarda-9132-a235_08-k.pdf

Download (359kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-ikhmawarda-8798-a235_08-p-min.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Media komunikasi yang umum digunakan untuk menghubungkan berbagai pihak dalam perusahaan adalah laporan keuangan. Laporan keuangan perusahaan menggambarkan kondisi dan perkembangan keuangan perusahaan. Untuk memperlihatkan kiner a yang positif, seringkali manajemen melakukan praktik perataan laba. Manajemen perataan laba digunakan untuk menciptakan laba yang stabil dan perataan laba juga dilakukan oleh pars manajer untuk mengurangi fluktuasi dari laba yang dilaporkan. Perataan laba dipengaruhi oleh berbagai faktor yang diantaranya adalah Nilai Pasar Saham, Net Profit Margin, Leverage Operasi dan untuk itu dibutuhkan adanya analisis terhadap pengaruh dari faktor-faktor tersebut diatas terhadap perataan laba. Berdasarkan ilustrasi sebelumnya, maka permasalahan dalam penelitian ini adalah "Apakah Nilai Pasar Saham, Net Profit Margin dan Leverage Operasi mempunyai pengaruh secara simultan dan parsial terhadap Perataan Laba". Penelitian ini dilakukan kepada perusahaan Agriculture yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta sebanyak 6 perusahaan dan penelitian ini diambil mulai tahun 2005 sampai dengan tahun 2006. Dari hasil penelitian ini bahwa Hipotesis pertama yang diajukan yakni bahwa nilai pasar saham, net profit margin dan leverage operasi mempunyai pengaruh secara simultan terhadap perataan laba, tidak dapat terbukti kebenarannya dan Hipotesis kedua yang diajukan yakni bahwa nilai pasar saham, net profit margin dan leverage operasi mempunyai pengaruh secara parsial terhadap perataan laba, tidak dapat terbukti kebenarannya karena berdasarkan hasil pengujian diketahui bahwa hanya variabel net profit margin yang memiliki pengaruh nyata terhadap perataan laba.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A. 235/08 Ikh p
Uncontrolled Keywords: MACRO ECONOMICS; STOCK EXCHANGES
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
ANNIS IKHMAWARDANI, 040530941UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHJ.SRI.ISWATI, Dr.SE.M.SI.AkUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 03 Feb 2009 12:00
Last Modified: 21 Jun 2017 17:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/8578
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item