EFEK KOMBINASI EKSTRAK PROPOLIS DAN BOVINE BONE GRAFT (BBG) TERHADAP JUMLAH SEL FIBROBLAS, OSTEOBLAS, DAN OSTEOKLAS PADA PRESERVASI SOKET PENCABUTAN GIGI (CAVIA COBAYA)

LOUISA CHRISTY LUNARDHI, 021718076301 (2019) EFEK KOMBINASI EKSTRAK PROPOLIS DAN BOVINE BONE GRAFT (BBG) TERHADAP JUMLAH SEL FIBROBLAS, OSTEOBLAS, DAN OSTEOKLAS PADA PRESERVASI SOKET PENCABUTAN GIGI (CAVIA COBAYA). Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (ABSTRAK)
PPDGS.PROS. 09-19 Lun e ABSTRAK.pdf

Download (29kB)
[img] Text (DAFTAR ISI)
PPDGS.PROS. 09-19 Lun e DAFTAR ISI.pdf

Download (87kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
PPDGS.PROS. 09-19 Lun e DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (104kB)
[img] Text (FULLTEXT)
PPDGS.PROS. 09-19 Lun e.pdf
Restricted to Registered users only until 10 September 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Latar Belakang. Pencabutan gigi adalah prosedur yang umumnya dilakukan dibidang kedokteran gigi yang dapat menyebabkan resorpsi tulang alveolar selama proses penyembuhan. Oleh karena itu, diperlukan tindakan preservasi soket untuk mempertahankan tulang alveolar. Pemberian kombinasi propolis sebagai antiinflamasi dan Bovine Bone Graft (BBG) yang bersifat osteokonduksi dapat mempercepat regenerasi tulang. Tujuan. Penelitian ini untuk membuktikan efek kombinasi ekstrak propolis dan Bovine Bone Graft (BBG) terhadap jumlah sel fibroblas, osteoblas, dan osteoklas pada preservasi soket pencabutan gigi (Cavia Cobaya). Metode Penelitian. 56 cavia cobaya dibagi menjadi 8 kelompok, masing-masing 7 ekor. Gigi insisive kiri bawah diekstraksi dan diinduki PEG, ekstrak propolis+PEG, BBG+PEG, kombinasi ekstrak propolis+BBG+PEG. Hewan coba dikorbankan pada hari ke-3 dan ke-7, kemudian dilakukan pemeriksaan Histopatologi (HPA) untuk perhitungan jumlah sel fibroblas, osteoblas, dan osteoklas dengan menggunakan mikroskop cahaya pembesaran 400x. Data hasil perhitungan dilakukan uji One Way ANOVA dan Tukey HSD. Hasil Penelitian Rerata jumlah sel fibroblas, osteoblas tertinggi dan sel osteoklas yang terendah pada kelompok pemberian kombinasi ekstrak propolis dan BBG baik pada hari ke-3 dan ke-7. Kesimpulan. Kombinasi ekstrak propolis dan BBG efektif meningkatkan jumlah sel fibroblas dan sel osteoblas, serta menurunkan sel osteoklas pada preservasi soket pencabutan gigi cavia cobaya dengan konsentrasi zat aktif 2%.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK PPDGS.PROS. 09-19 Lun e
Uncontrolled Keywords: ekstrak propolis, BBG, fibroblas, osteoblas, osteoklas, preservasi soket
Subjects: R Medicine > RK Dentistry > RK641-667 Prosthetic dentistry. Prosthodontics
Divisions: 02. Fakultas Kedokteran Gigi > Prosthodontics
Creators:
CreatorsNIM
LOUISA CHRISTY LUNARDHI, 021718076301UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorUtari Kresnoadi, Prof. Dr., drg., MS., Sp. Pros(K)UNSPECIFIED
Thesis advisorBambang Agustono, drg., M.Kes., Sp. Pros(K)UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 10 Sep 2019 11:54
Last Modified: 10 Sep 2019 11:54
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/86537
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item