Perbandingan Kualitas Citra Teknik Parallel Imaging Grappa Dan Msense Pada Sekuen T2 Qtse Sagittal Mri Lumbal

Sayekti Dwi Wahyuningtiyas (2019) Perbandingan Kualitas Citra Teknik Parallel Imaging Grappa Dan Msense Pada Sekuen T2 Qtse Sagittal Mri Lumbal. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (ABSTRAK)
FV. RD.27-19 Wah p abstrak.pdf

Download (33kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
FV. RD.27-19 Wah p daftar pustaka.pdf

Download (31kB)
[img] Text (DAFTAR ISI)
FV. RD.27-19 Wah p daftar isi.pdf

Download (33kB)
[img] Text (FULL TEXT)
FV. RD.27-19 Wah p.pdf
Restricted to Registered users only until 4 November 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pemeriksaan MRI membutuhkan waktu yang lama, oleh karena itu dalam pemeriksaan MRI perlu memperhatikan scan time untuk menghasilkan citra yang optimal. Salah satu teknik untuk mempercepat scan time yaitu dengan mengaplikasikan teknik parallel imaging. Aplikasi teknik parallel imaging dibagi menjadi dua yaitu GRAPPA dan mSense. Keduanya memiliki perbedaan dari segi rekonstruksi citra. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui kualitas citra pada pemeriksaan MRI lumbal sekuen T2 qTSE sagittal dengan menerapkan teknik parallel imaging GRAPPA dan mSense. Penelitian ini menggunakan 16 sampel yang terdiri dari 8 pria dan 8 wanita. Pada setiap sampel kemudian dilakukan penilaian secara kuantitatif dengan menghitung nilai SNR, dan secara kualitatif yang dinilai oleh dua ahli radiologi. Organ yang dinilai yaitu corpus vertebra, diskus intervertebralis, cerebrospinal fluid, ligamentum flavum, dan subcutaneus fat. Pengolahan data pada penelitian ini menggunakan paired t-test dan wilcoxon sign rank test. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara kuantitatif atau berdasarkan nilai SNR, terdapat perbedaan yang signifikan antara kedua teknik parallel imaging GRAPPA dan mSense pada sekuen T2 qTSE (p<0,05). Sedangkan secara kualitatif yang dinilai oleh ahli radiologi menunjukkan bahwa antara kedua teknik tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan (p>0,05). Kesimpulannya ialah hasil citra teknik parallel imaging GRAPPA lebih baik dan optimal. Hal tersebut dibuktikan dengan penilaian kuantitatif dan kualitatif, GRAPPA menghasilkan citra yang informatif dan memiliki nilai SNR yang tinggi dibandingkan dengan mSense. Meski secara kualitatif tidak ada perbedaan yang signifikan antara kedua teknik tersebut.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKA KK FV.R.27/19 Wah p
Uncontrolled Keywords: GRAPPA, mSense,SNR, Visualisasi Citra
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC71-78.7 Examination. Diagnosis Including radiography
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Radiologi
Creators:
CreatorsNIM
Sayekti Dwi WahyuningtiyasNIM151510383006
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorRisalatul LatifahNIDN0029088803
Depositing User: Ny Siti Sawanah
Date Deposited: 29 Jan 2020 04:35
Last Modified: 29 Jan 2020 04:35
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/90449
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item