Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Judul Drama Jepang Dengan Metode Topsis

Ramadhana Febrianto (2019) Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Judul Drama Jepang Dengan Metode Topsis. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK ST.SI.42-19 Feb s.pdf

Download (290kB)
[img] Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI ST.SI.42-19 Feb s.pdf

Download (279kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA ST.SI.42-19 Feb s.pdf

Download (301kB)
[img] Text (FULL TEXT)
FULL TEXT ST.SI.42-19 Feb s.pdf
Restricted to Registered users only until 22 November 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Drama Jepang akhir-akhir ini sudah mulai masuk ke ranah televisi di tanah air melalui tv kabel. Tentu saja hal ini sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta drama Jepang di Indonesia. Mereka tidak harus bingung dalam mencari situs streaming yang biasanya berbayar dan ribet, belum lagi terkendala masalah subtitle. Drama Jepang yang ditayangkan di tv kabel tersebut biasanya sudah memiliki subtitle baik Bahasa Indonesia atau pun Bahasa Inggris. Dengan masuknya dramadrama Jepang ke Indonesia, lama-kelamaan peminatnya akan bertambah banyak dan tidak sedikit orang yang akan bertanya drama Jepang apa yang harus ditonton setelahnya. Penelitian ini dilaksanakan melalui 5 tahap. Tahap petama adalah pengumpulan data, yaitu wawancara dengan admin komunitas untuk mendapat kriteria awal. Tahap kedua adalah kuisioner yang ditujukan kepada anggota komunitas untuk mempersempit kriteria. Tahap ketiga adalah pengolahan data judul drama dan mencari nilai dari kriteria yang didapatkan. Tahap keempat adalah mengolah data tersebut dengan metode topsis. Tahap kelima adalah mengurutkan hasil dari metode topsis tersebut. Genre yang digunakan ada 8 dengan 5 hingga 10 judul drama tiap genrenya baik yang memiliki subtitle atau pun tidak. Adapun genre yang digunakan adalah Action, Comedy, Detective, Family, Medical, Romance, School, Suspense. Sistem pendukung keputusan akan mengurutkan hasil dari nilai preferensi masing-masing alternatif guna nantinya akan menjadi bahan pertimbangan user. Sistem pendukung keputusan pemilihan judul drama Jepang dengan metode TOPSIS dapat merangking judul drama dengan mengurutkan nilai kedekatan relatif dengan tepat. Hasil evaluasi sistem menunjukkan bahwa bahasa yang digunakan dalam sistem mudah dimengerti. Dengan demikian, diharapkan sistem pendukung keputusan ini dapat membantu dalam pemilihan judul drama Jepang pada komunitas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK.ST.SI.42/19 Feb s
Uncontrolled Keywords: Drama Jepang, TOPSIS, Genre, Subtitle, Sistem Pendukung Keputusan
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.6-58.62 Management information systems
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Creators:
CreatorsNIM
Ramadhana FebriantoNIM081311633038
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEto WuryantoNIDN0028096605
Depositing User: Ny Siti Sawanah
Date Deposited: 30 Jan 2020 06:28
Last Modified: 30 Jan 2020 06:28
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/91617
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item