PENGARUH TERAPI PIJAT TUI NA TERHADAP PENINGKATAN BERAT BADAN PADA ANAK USIA 1-3 TAHUN

Mashita Citra Firdausi (2019) PENGARUH TERAPI PIJAT TUI NA TERHADAP PENINGKATAN BERAT BADAN PADA ANAK USIA 1-3 TAHUN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img] Text (ABSTRAK)
FV.PT.01-19 Fir p abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text (DAFTAR ISI)
FV.PT.01-19 Fir p daftar isi.pdf

Download (1MB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
FV.PT.01-19 Fir p daftar pustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text (FULL TEXT)
FV.PT.01-19 Fir p full text.pdf
Restricted to Registered users only until 23 December 2022.

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: http://www.ijphrd.com

Abstract

Berdasarkan data profil kesehatan Indonesia tahun 2017 yang diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan RI pada tahun 2018, presentase anak dengan kategori kurus usia 0-59 bulan di Indonesia pada tahun 2017 adalah sebesar 6,7%, sedangkan presentase di Provinsi Jawa Timur sebesar 5,3%. Pengkategorian tersebut berdasarkan status gizi dengan indeks berat badan menurut tinggi badan (BB/TB). Gizi kurang pada anak dapat menyebabkan anak menjadi kurus dan pertumbuhan menjadi terhambat. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan memberikan terapi pijat Tui Na. Pijat Tui Na merupakan teknik pijat yang menggunakan penekanan pada titik akupunktur di meridian tertentu, sehingga relatif lebih mudah dilakukan dibandingkan akupunktur dan sesuai untuk mengatasi masalah berat badan kurang pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi pijat Tui Na terhadap peningkatan berat badan pada anak usia 1-3 tahun. Metode yang dipilih dalam penelitian ini adalah pretest - posttest group design, dengan membandingkan rerata perubahan berat badan dari perlakuan pijat Tui Na dengan rumus uji T berpasangan. Hasil yang diperoleh dari pemberian terapi pijat Tui Na yang dilakukan terhadap 15 orang anak usia 1-3 tahun dengan berat badan rendah selama 3 minggu menunjukkan adanya peningkatan berat badan yang signifikan (p = 0,00). Maka dapat disimpulkan bahwa terapi pijat Tui Na dapat meningkatkan berat badan pada anak usia 1-3 tahun.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKA KK FV.PT.01/19 Fir p
Uncontrolled Keywords: Anak, pijat Tui Na, berat badan kurang
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D4 Alih Jenjang Pengobatan Tradisional
Creators:
CreatorsNIM
Mashita Citra FirdausiNIM151510483004
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMaya SeptrianaNIDN0014096909
Depositing User: Ny Siti Sawanah
Date Deposited: 2015
Last Modified: 13 Feb 2020 08:13
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/93095
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item