PENGARUH TROMETAMIN DALAM DISPERSI PADAT KETOPROFEN _PVP K-30 TERHADAP LAJU DISOLUSI KETOPROFEN

YERRI CHANDRA PERMANASARI (2010) PENGARUH TROMETAMIN DALAM DISPERSI PADAT KETOPROFEN _PVP K-30 TERHADAP LAJU DISOLUSI KETOPROFEN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-yerrichand-20138-ff1971-k.pdf

Download (338kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-yerrichand-16886-ff1971-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Ketoprofen merupakan obat antiinflamasi non steroid (AINS) yang memiliki efek anti inflamasi dan analgesik. Menurut klasifikasi biofarmasetik ketoprofen termasuk dalam klasifikasi 2 dimana ketoprofen mempunyai kelarutan yang sangat terbatas namun permeasinya cepat, sehingga pada pemberian oral, ketoprofen mempunyai masalah pada bioavailabilitas dan laju disolusi. Dengan meningkatkan laju disolusi dari ketoprofen maka bioavailabilitas obat tersebut juga akan meningkat. Salah satu cara untuk meningkatkan laju disolusi adalah dengan pembentukan sistem dispersi padat dengan menggunakan matrik PVP K-30. Meskipun sistem dispersi padat dapat meningkatkan laju disolusi obat yang sukar larut namun penggunaan matrik PVP kurang praktis untuk obat dengan dosis besar (>100 mg) karena peningkatan laju disolusi dipengaruhi oleh jumlah matrik sehingga akan membutuhkan jumlah PVP K-30 dalam jumlah yang besar. Oleh karena itu dikembangkan pembuatan sistem dispersi padat dengan gabungan dua bahan yaitu PVP K-30 dan senyawa basa amin organik trometamin. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pengaruh kadar trometamin terhadap laju disolusi ketoprofen dalam dispersi padat ketoprofen – PVP K-30. Sistem dispersi padat dibuat dengan metode pelarutan dengan perbandingan ketoprofen – PVP K-30 5:5, ketoprofen – PVP K-30-trometamin 5:5:1, dan ketoprofen – PVP K-30 – trometamin 5:5:2. Kemudian dilakukan uji disolusi terhadap dispersi padat dan dibandingkan dengan campuran fisik dengan perbandingan yang sama dan ketoprofen murni dengan media air suling bebas CO2 pada suhu 37±0,5˚C. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan laju disolusi dalam dispersi padat dibandingkan dengan campuran fisik maupun ketoprofen murni. Laju disolusi dari dispersi padat ketoprofen – PVP K-30 dengan perbandingan 5:5:2 tidak terlalu berbeda dengan dispersi padat ketoprofen – PVP K-30 – trometamin dengan perbandingan 5:5:1. Akan tetapi dari hasil penelitian yang dilakukan didapatkan kesimpulan bahwa dengan adanya sedikit penambahan trometamin dapat meningkatkan laju disolusi dari ketoprofen walaupun hasil yang didapatkan tidak jauh berbeda.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK 2 FF 197/11 per p
Uncontrolled Keywords: TROMETAMIN
Subjects: R Medicine
R Medicine > R Medicine (General) > R735-854 Medical education. Medical schools. Research
Divisions: 05. Fakultas Farmasi
Creators:
CreatorsNIM
YERRI CHANDRA PERMANASARIUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAchmad RadjaramUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Deby Felnia
Date Deposited: 12 Oct 2011 12:00
Last Modified: 25 Oct 2016 17:44
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/9799
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item