PENGARUH PEMBENTUKAN DISPERSI PADAT INDOMETASIN-PEG 8000 (1:5) TERHADAP LAJU DISOLUSI INDOMETASIN DALAM TABLET CETAK LANGSUNG

Utami, Novi Fajar, NIM. 050312644 (2009) PENGARUH PEMBENTUKAN DISPERSI PADAT INDOMETASIN-PEG 8000 (1:5) TERHADAP LAJU DISOLUSI INDOMETASIN DALAM TABLET CETAK LANGSUNG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK FF. 176_08 Uta p.pdf

Download (385kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-utaminovif-8676-ff1760-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Indometasin merupakan salah satu bahan obat dari golongan analgesik, antipiretik, dan antiinflamasi non steroid. Penggunaan indometasin dianjurkan bila obat analgesik,antipiretik, dan antiinflamasi yang lain kurang berhasil seperti pada spondilitas ankilosa, arthritis akut, dan osteoarthritis tungkai. Oleh karena itu indometasin sangat potensial untuk dilakukan pengembangan formulasi. Disamping kelebihan yang dimiliki, indometasin memiliki kekurangan yaitu praktis tidak larut dalam air. Pada umumnya bahan obat yang sukar larut dalam air, laju disolusi merupakan tahap penentu dari jumlah obat yang terabsorbsi. Pada penelitian ini dirancang tiga formula tablet yang berbeda yaitu formula tablet yang mengandung indometasin murni, formula tablet yang mengandung campuran fisik indometasin-PEG 8000 (1:5), dan formula tablet yang mengandung dispersi padat indometasin-PEG 8000 (1:5). Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui peningkatan laju disolusi dalam tablet dispersi padat indometasin-PEG 8000 (1:5) dibandingkan dengan tablet campuran fisik dan indometasin murni yang dibuat secara cetak langsung. Dilakukan penentuan pengaruh PEG 8000 terhadap spektrum indometasin. Dari hasil pemeriksaan diketahui bahwa tidak ada pengaruh PEG 8000 terhadap nilai absorban dan panjang gelombang maksimum indometasin. Dengan demikian kurva baku indometasin dalam air suling pada panjang gelombang maksimum 266 nm dapat digunakan untuk pemeriksaan keseragaman kadar dalam dispersi padat dan campuran fisik serta laju disolusi tablet indometasin. Pemeriksaan keseragaman kadar dalam dispersi padat dan campuran fisik digunakan untuk memastikan bahwa dispersi padat dan campuran fisik tersebut sudah homogen sehingga variasi kadar indometasin tidak berpengaruh dalam penentuan laju disolusi. Hasil pemeriksaan keseragaman kadar selanjutnya digunakan sebagai dasar penimbangan kadar indometasin dalam sediaan tablet. Setelah itu diuji mutu fisiknya, antara lain kekerasan dan kerapuhan. Hasil pemeriksaan tersebut menunjukkan tablet yang dicetak memenuhi persyaratan. Pemeriksaan laju disolusi dilakukan dengan alat Erweka DT 706 dengan media 900 ml air suling dan suhu 37 ± 0,5 °C dengan pengaduk dayung mulai diputar dengan kecepatan 50 rpm. Pengambilan sampel dilakukan setiap 0, 5, 10, 15, 20, 30, 45, dan 60 menit. Untuk mengetahui perbedaan bermakna antara ketiga formula, dilakukan analisa statistik evaluasi efisiensi disolusi pada menit ke 10 dan 45, secara Anova dengan rancangan Randomized Completely Design (CRD) dan dilanjutkan dengan uji HSD. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan laju disolusi pada tablet indometasin dalam dispersi padat indometasin-PEG 8000 ( 1:5 ) lebih besar dibandingkan dengan laju disolusi tablet indometasin dalam campuran fisik indometasin-PEG 8000 ( 1:5 ) maupun indometasin murni. Hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan laju disolusi pada menit ke-10 sekitar 3,52 kali pada campuran fisik dan 11,20 kali untuk dispersi padat sedangkan pada menit ke-45 sekitar 1,82 kali pada campuran fisik dan 3,31 kali untuk dispersi padat yang masing-masing dibandingkan dengan indometasin murni.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FF. 176/08 Uta p
Uncontrolled Keywords: PHARMACOKINETICS; MEFENAMIC ACID
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica > RS200-201 Pharmaceutical dosage forms
Divisions: 05. Fakultas Farmasi > Farmastika
Creators:
CreatorsNIM
Utami, Novi Fajar, NIM. 050312644UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAchmad RadjaramUNSPECIFIED
Depositing User: Sulistiorini
Date Deposited: 29 Jan 2009 12:00
Last Modified: 02 Aug 2016 03:10
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/10001
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item