PENGARUH EKSTRAK ETANOL DAN EKSTRAK AIR KULIT BATANG Artocarpus champeden Spreng TERHADAP ENZIM SGPT DAN SGOT MENCIT

Rafika Irnawati, 050112358 (2005) PENGARUH EKSTRAK ETANOL DAN EKSTRAK AIR KULIT BATANG Artocarpus champeden Spreng TERHADAP ENZIM SGPT DAN SGOT MENCIT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-irnawatira-1463-ff32_06-t.pdf

Download (330kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-irnawatira-1463-ff.32_06.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penggunaan tanaman obat sebagai obat alternatif dalam pengobatan oleh masyarakat semakin meningkat sehingga diperlukan penelitian untuk membuktikan khasiat dan keamanan tanaman obat tersebut. Salah satu tanaman obat yang banyak dipakai oleh masyarakat adalah cempedak (Artocarpus champeden Spreng) dan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui keamanan tanaman tersebut dengan mengukur kadar enzim SGPT dan SGOT pada mencit. Pada penelitian ini digunakan mencit jantan sebagai binatang percobaan yang dibagi menjadi 4 kelompok, dimana 3 kelompok diberi bahan uji dan 1 kelompok kontrol, masing-masing terdiri dari 6 ekor. Bahan uji diberikan dalam bentuk suspensi CMC-Na 0,5 % sebanyak 1 ml peroral, sekali sehari selama 1 bulan. Kelompok perlakuan pada ekstrak etanol kulit batang Artocarpus champeden Spreng adalah dosis 77,75 mg ekstrak / kgBB mencit (dosis lazim); 388,75 mg ekstrak / kgBB mencit (5 x dosis lazim); 777,75 mg ekstrak / kgBB mencit (10 x dosis lazim), sedangkan untuk kelompok perlakuan pada ekstrak air kulit batang Artocarpus champeden Spreng adalah dosis 90,15 mg ekstrak / kgBB mencit (dosis lazim); 450,75 mg ekstrak / kgBB mencit (5 x dosis lazim); 901,5 mg ekstrak / kgBB mencit (10 x dosis lazim). Perlakuan tersebut dilakukan setiap hari, selama 1 bulan. Setelah 1 bulan diambil darah mencit kemudian disentrifuge sehingga terpisah serumnya. Serum tersebut diambil dan direksikan dengan pereaksi Kit ALAT (Alanin Amino Transferase) untuk enzim SGPT, sedangkan enzim SGOT menggunakan pereaksi Kit ASAT (Aspartat Amino Transferase). Kemudian diamati serapannya pada panjang gelombang 340 nm, dihitung aktivitas enzim SGPT dan SGOT-nya. Data yang diperoleh dianalisa dengan uji Anava (One Way). Hasil yang didapat menyatakan bahwa ekstrak air dan ekstrak etanol kulit batang Artocarpus champeden Spreng tidak menimbulkan peningkatan kadar enzim SGPT dan SGOT mencit. Berdasarkan penelitian di atas maka disarankan untuk penelitian selanjutnya agar (1) melakukan penelitian dengan dosis lain dan dalam waktu yang lebih lama; (2) melakukan penelitian dengan binatang percobaan yang lain; (3) melakukan penelitian dengan menggunakan parameter enzim yang lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FF.32/06 Irn p
Uncontrolled Keywords: MEDICINAL PLANTS; MORACEAE
Subjects: R Medicine
R Medicine > R Medicine (General) > R735-854 Medical education. Medical schools. Research
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: 05. Fakultas Farmasi
Creators:
CreatorsNIM
Rafika Irnawati, 050112358UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAty WidyawaruyantiUNSPECIFIED
Thesis advisorHERRA STUDIAWAN, Dra. ,MSUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Deby Felnia
Date Deposited: 19 Jul 2006 12:00
Last Modified: 25 Oct 2016 21:26
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/10153
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item