PERBANDINGAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN TOMAT SAYUR, TOMAT CERI, DAN TOMAT BUAH TERHADAP 1,1-diphenyl-2-picrylhydrazil ( DPPH )

Windy Diah Pratiwi, 051011016 (2014) PERBANDINGAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN TOMAT SAYUR, TOMAT CERI, DAN TOMAT BUAH TERHADAP 1,1-diphenyl-2-picrylhydrazil ( DPPH ). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2015-pratiwiwin-35625-6.ringk-n.pdf

Download (687kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penyakit degeneratif dapat timbul karena adanya radikal bebas (Theroux and Libby, 2005;Steinberg, 2009). Radikal bebas adalah atom atau molekul yang memiliki elektron tidak berpasangan yang dapat menyebabkan senyawa tersebut sangat reaktif mencari pasangan dengan cara menyerang dan mengikat elektron molekul yang berada di sekitarnya(Winarsi, 2007). Efek merugikan dari radikal bebas terjadi ketika kadarnya berlebih sehingga menyebabkan kerusakan sistem biologis (Valko et al., 2007). Untuk meredam kerusakan oksidatif tersebut diperlukan antioksidan (Setiawan, 2005). Antioksidan merupakan senyawa pemberi elektron yang mampu menginaktivasi berkembangnya reaksi oksidasi dengan cara mengikat radikal bebas dan mencegah terbentuknya radikal (Winarsi, 2007). Tanaman tomat merupakan salah satu sumber penghasil antioksidan. Aktivitas antioksidan dalam tanaman tomat disebabkan oleh likopen, β-karoten dan vitamin C (Hanson et al., 2004). Aktivitas antioksidan dari tomat secara keseluruhan dipengaruhi oleh variasi genetik, tahap kematangan dan lingkungan (Leonardi et al., 2000). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perbedaan aktivitas antioksidan tomat sayur, tomat ceri dan tomat buah menggunakan metode pengujian secara in-vitro denganDPPH untukmengukur kemampuan antioksidan menurunkan absorban DPPH menggunakan spektrofotometer.Parameter yang digunakan adalah IC50yaitu konsentrasi sampel yang dapat menyebabkan absorbansi DPPH turun menjadi setengahnya yang dihitung berdasarkan persamaan regresi linier (Molyneux, 2003). Dari hasil pengujian diperolehIC50 tomat sayur adalah 10670,89 ppm atau setara dengan 236,84 mg buah. IC50 tomat ceri adalah 17080,44 ppm atau setara dengan 264,81 mg buah. IC50 tomat buah adalah 9879,41 ppm atau setara dengan 260,72 mg buah. Terdapat perbedaan bermakna antara aktivitas antioksidan tomat sayur dengan tomat ceri dan tomat ceri dengan tomat buah. Sedangkan untuk aktivitas antioksidan antara tomat sayur dengan tomat buah tidak ada

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FF. KF. 37-14 Pra p
Uncontrolled Keywords: ANTIOXIDANT
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: 05. Fakultas Farmasi > Kimia Farmasi
Creators:
CreatorsNIM
Windy Diah Pratiwi, 051011016UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIsnaeni, Dr. MS., Apt.UNSPECIFIED
Depositing User: Ani Sistarina
Date Deposited: 11 Feb 2015 12:00
Last Modified: 03 Aug 2016 06:42
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/10462
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item