ZAINUL ABIDIN, 040217458 (2006) PENGARUH CONTROLLING SHAREHOLDERS OWNERSHIP, FREE CASH FLOW DAN COLLATERALIZABLE ASSETS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI BURSA EFEK JAKARTA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-abidinzain-2905-b14406-k.pdf Download (306kB) | Preview |
|
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-abidinzain-2905-b144_06.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini menganalisis pengaruh controlling shareholders ownership, free cash flow dan collateralizable assets baik secara parsial maupun secara simultan terhadap kebijakan dividen perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Jakarta selama periode 2000-2002 kaitannya dengan konflik kepentingan yang terjadi antara pemegang saham pengendali dan pemegang saham minoritas maupun dengan kreditur. Penelitian ini menggunakan model analisis regresi berganda untuk menganalisis pengaruh ketiga variabel terhadap kebijakan dividen. Untuk mengetahui pengaruh ketiga variabel secara parsial terhadap kebijakan dividen digunakan uji t sedangkan untuk mengetahui pengaruh secara simultan digunakan uji F. Dengan menggunakan sampel penelitian yang diperoleh dari 37 perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Jakarta selama periode 2000-2002, hasil uji t menunjukkan bahwa: (1) controlling shareholders ownership secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kebijakan dividen. Hasil ini menunjukkan bahwa kepemilikan saham yang besar oleh pemegang saham pengendali berasosiasi dengan meningkatnya konflik kepentingan antara pemegang saham pengendali dan pemegang saham minoritas serta berdampak pada penurunan dividen yang dibayarkan. (2) free cash flow secara parsial berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kebijakan dividen. Hasil ini menunjukkan bahwa konflik kepentingan tidak muncul akibat rendahnya free cash flow yang dihasilkan perusahaan sehingga secara parsial free cash flow tidak mempengaruhi kebijakan dividen. (3) collateralizable assets secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan dividen. Hasil ini menunjukkan bahwa konflik kepentingan diantara pemilik dan kreditur akan menurun pada saat perusahaan memiliki collateralizable assets yang besar, akibatnya perusahaan akan lebih leluasa dalam membayarkan dividen. Hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan controlling shareholders ownership, free cash flow, dan collateralizable assets mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen. Hasil penelitian ini konsiten dengan penelitian Mollah et al. (2000). Nilai R2 model sebesar 0,153 menunjukkan bahwa 15,3% variabilitas kebijakan dividen dapat dijelaskan oleh controlling shareholders ownership, free cash flow dan collateralizable assets, sedangkan sisanya sebesar 84,7% diterangkan oleh variabel lain diluar model penelitian.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 B 144/06 Abi p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | RATE OF RETURN; VALUE ADDED | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28-70 Management. Industrial Management H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges |
||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Anisa Septiyo Ningtias | ||||||
Date Deposited: | 16 Nov 2006 12:00 | ||||||
Last Modified: | 13 Jul 2016 13:57 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/1079 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |