DAYA TERIMA DAN TOTAL COST KOMBINASI SARI KULIT BUAH NAGA MERAH DAN SARI BUAH JAMBU BIJI MERAH

Syafrina Mareta Sari, - and Annis Catur Adi, - and Dini Ririn Andrias, - (2015) DAYA TERIMA DAN TOTAL COST KOMBINASI SARI KULIT BUAH NAGA MERAH DAN SARI BUAH JAMBU BIJI MERAH. Media Gizi Indonesia, 10 (2). pp. 128-135. ISSN 2540-8410

[img] Text (Turnitin)
49. Turnitin Daya Terima dan Total Cost Kombinasi Sari Kulit.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Peer review)
49 Peer Daya terima total cost kombinasi.pdf

Download (2MB)
[img] Text (Full Text)
49. Daya terima dan total.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://e-journal.unair.ac.id/MGI/index

Abstract

Antioksidan berfungsi untuk menangkal radikal bebas. Jambu biji merah dan kulit buah naga merah mengandung antioksidan tinggi sehingga berpotensi untuk dikembangkan menjadi produk fungsional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan kombinasi sari buah jambu biji merah dan sari kulit buah naga merah terhadap daya terima dan total cost yoghurt. Penelitian menggunakan rancangan percobaan faktorial dengan 5 kali pengulangan pada 5 formula, yaitu 1 formula kontrol (F0) dan 4 formula modifi kasi (F1, F2, F3, F4) penambahan sari buah jambu biji merah dan sari kulit buah naga merah. Panelis pada penelitian ini yaitu panelis tidak terlatih sebanyak 30 orang. Teknik analisis menggunakan analisis deskriptif dan analisis inferensia untuk mengetahui perbedaan daya terima dengan uji Friedman dan Wilcoxon Sign Rank Test dengan α = 0,05. Panelis menunjukkan perlakuan terbaik yaitu formula yoghurt F4 (yoghurt penambahan sari buah 44% dengan perbandingan sari buah jambu biji dan kulit naga 50:50) mempunyai daya terima paling disukai (warna, aroma, tekstur dan rasa) dengan nilai rata-rata 2,91 dan total cost per porsi (100 ml) adalah Rp 2.900,00. Formula F4 selain memiliki daya terima yang baik juga memiliki total cost yang murah dibandingkan yoghurt komersial sehingga berpotensial sebagai alternatif minuman fungsional. Aroma yoghurt dapat ditingkatkan dengan tidak melakukan proses pemasakan pada sari kulit buah naga merah.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: daya terima, jambu biji merah, kulit buah naga merah, total cost, yoghurt
Subjects: T Technology > TX Home economics > TX341-641 Nutrition. Foods and food supply
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi Kesehatan
Creators:
CreatorsNIM
Syafrina Mareta Sari, --
Annis Catur Adi, -NIDN0001036903
Dini Ririn Andrias, --
Depositing User: Tn Chusnul Chuluq
Date Deposited: 18 Jan 2022 02:39
Last Modified: 18 Jan 2022 02:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/113120
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item