Pembuatan Media Pertumbuhan Beberapa Kuman Dari Ekstrak Daging Sapi

Wiwiek Tyasningsih, - and Suryanie Sarudji, - and Sudarno, - (1999) Pembuatan Media Pertumbuhan Beberapa Kuman Dari Ekstrak Daging Sapi. Laporan Penelitian. Fakultas Kedokteran Hewan. (Unpublished)

[img] Text (LAPORAN PENELITIAN)
KKC 636 089 537 2 P Tya P.pdf

Download (2MB)

Abstract

Untuk dapat ditumbuhi kuman, "Artificial Medium" (medium perbenihan buatan) memerlukan berbagai persyaratan, yaitu adanya zat makanan (nutrisi), kondisi pH medium, suhu dan kondisi udara lingkungan pertumbuhan kuman. Nutrisi meliputi sumber energi, sumber karbon, sumber nitrogen, berbagai mineral terutama belerang (sulfur), fosfor, dan aktivator enzim (Mg, K, Ca, Fe, Mn, Mo, Co, Cu, dan Zn). Kondisi pH medium tergantung Jenis kumannya. Kuman neutrofilik tumbuh pada 6,0 - 8,0, kuman as1dof111k tumbuh pada pH 3,0 - 6,0 sedangkan alkallfillk tumbuh pada ph 8,0 - 10,0. Sebenarnya dagIng sapi menyediakan bahan nutrisi seperti di atas. Forrest al (1975), Lawrie (1975), dan Buckle et A.1 (1965) menyatakan bawa otot skeletal mengandung air 65-80% (75%), Protein 16-22% (18,5%), Lipid 1,5-1394 (3%) - yang terdiri berbagai fraksi, Substans1 non proteln nitrogen 1,5%, Karboh1drat dan substansi non nitrogen 1,0%, CI 0,1%, mineral K 1,0%, Fosfor 0,2%, Sulfur 0,2%, Na 0,1% serta Mg, Ca, Fe, Co, Cu, Zn, Ni, dan Mn 0,1%. Dari komposisi komponen otot skeletal tersebut di atas terlihat bahwa komponen nutrisi yang diperlukan untuk pertumbuhan kuman dapat dlsediakan dari daging sapi. Dengan demikian dari Estrak Daging Sapi dapat dibuat media pertumbuhan kuman. Tujuan ponelitian ini adalah membuat media sederhana dari.Estrak Daging Sapi yang dapat ditumbuhi berbagai kuman sehingga membatasi ketergantungan dengan media impor yang harganya mahal. Manfaat yang diharapkan dari hasil penelitian ini adalah membantu laboratorium mikrobiologi di daerah yang menghadapi kendala keterbatasan media untuk dapat membuat media sendiri serta mengurangi ketergantungan dari luar dan pengeluaran devisa negara. Penelitian dilakukan dengan menumbuhkan kuman Bacillus subtilis, Staphylococcus aureus, EScherichia coli dan Pseudomonas aeruginosa pada media yang dibuatan dari Ekstrak Daging Sapi, lalu dibandingkan dengan pertumbuhan kuman yang sama pada media sederhana Nutrient Agar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua kuman uji Bacillus subtilis, Staphylococcus aureus, Escherichla coll dan Pseudomonas aeruginosa tumbuh dengan baik pada media buatan dari ekstrak daging sapi, Kuman Escherichla coli tumbuh lebih subur pada media Estrak Daging Sapi, sedangkan kuman Staphylococcus aureus dan Pseudomonas auroginosa tidak menunjukkan perbedaan yang nyata, tetapi untuk kuman Bacillus subtflis pertumbuhan pada NA lebih subur dibandingkan dengan media Estrak Daging Sapi.

Item Type: Monograph (Laporan Penelitian)
Additional Information: KKC 636.089 537 2 Tya p
Uncontrolled Keywords: Media Pertumbuhan, Kuman, Ekstrak Daging Sapi
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture > SF600-1100 Veterinary medicine
Divisions: 06. Fakultas Kedokteran Hewan > Ilmu Kedokteran Hewan Dasar
Creators:
CreatorsNIM
Wiwiek Tyasningsih, -NIDN0028036207
Suryanie Sarudji, --
Sudarno, --
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 14 Apr 2022 01:12
Last Modified: 14 Apr 2022 01:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/115235
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item