Mekanisme Resistensi Isoniazid Pada Mycobacterium tuberculosis: Analisis Mutasi Gen katG dan Kaitannya Dengan Sifat Biokimia Enzim Katalase-Peroksidase Mutan Rekombinan

Purkan, - (2009) Mekanisme Resistensi Isoniazid Pada Mycobacterium tuberculosis: Analisis Mutasi Gen katG dan Kaitannya Dengan Sifat Biokimia Enzim Katalase-Peroksidase Mutan Rekombinan. Laporan Penelitian. UNIVERSITAS AIRLANGGA, SURABAYA. (Unpublished)

[img] Text (LAPORAN PENELITIAN)
2022_03_28_11_07_50.pdf

Download (3MB)
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit infeksi menular yang disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis dan menyebabkan kematian banyak penduduk dunia. Resistensi M. tuberculosis terhadap obat dapat mempersulit pengobatan TB. Multidrug resistant (MDR) TB merupakan galur M. tuberculosis yang resiten terhadap minimal dua obat TB Iini pertama, yaitu isoniazid dan rifampisin. MuncuInya sifat MDR dapat dihasilkan dari akumulasi mutasi gen-gen yang menjadi target obat anti TB. Beberapa isolat klinis M. tuberculosis menunjukkan resisten isoniazid, tetapi penyebab rensistensi tersebut masih belum diketahui. Penelitian ini bertujuan utama untuk mengungkap penyebab dan mekanisme resistensi isoniazid pada isolat klinis yang dimaksud melalui penentuan mutasi gen katG pada tingkat genotipe dan karakterisasi enzim katalaseperoksidase mutan pada tingkat protein; serta mempelajari keterkaitan antara mutasi gen katG dan aktivitas katalase-peroksidase mutan dengan tingkat resistensi isoniazid. Pada tahun pertama ini. penelitian telah diarahkan untuk mengidentifikasi keragaman mutasi gen katG pada koleksi isolat-isolat klinis dan menganalisis kaitan antara mutasi gen tersebut dengan tingkat resistensi secara in silico. Tahapan keIja pada penelitian tahun pertama terdiri atas amplifikasi gen katG M. tuberculosis isolat klinis dan wild type, cloning gen pada vector pGemT, anaIisis restriksi DNA rekombinan pGemT-katG dan sekuensing gen katG, analisis mutasi, subldoning gen katG pada vector pET20b, dan resekuensing gen katG. Gen katG M. tuberculosis isolat klinis resisten isoniazid (L8, L19, LI0, L21, R2 dan R9) yang berukuran 2,2 kb berbasil diamplifikasi dengan PCR menggunakan pasangan primer FG dan RG. Karakterisasi molekuler gen katG melalui tahapan kloning dan subkloning dapat menunjukkan adanya varian nukleotida pada gen kalG isolat-isolat klinis tersebut. Mutasi nukleotida yang ditemukan pada gen kalG isolatisolat klinis ditengarahi sebagai penyebab munculnya resistensi isoniazid. Hasil translasi in silico terhadap urutan nukleotida gen kalG isolat-isolat klinis yang dipelajari menunjukkan bahwa mutasi asam amino pada bagian domain N protein KatG lebih cenderung meningkatkan efek resistensi isoniazid daripada mutasi yang terjadi pada bagian domain C. Mutasi yang mengubah residu asam amino yang dekat dengan residuresidu kritis protein KatG cenderung lebih meningkatkan efek resistensi daripada mutasi asam amino yang letaknya jauh dari sisi kritis. Mutasi yang mengubah residu amino dikedua domain N dan C protein KatG lebih cenderung meningkatkan efek resistensi isoniazid daripada mutasi pada salah satu domain. Makin banyak jumlah mutasi yang terdapat pada gen kalG, kecenderungan meningkatkan tingkat resistensi isoniazid juga semakin tinggi. Perlu dilakukan penelitian lanjutan yang mengungkap aspek aktivitas enzim katalase-peroksidase M. tuberculosis terkait dengan ekspresi, pemumian dan karakterisasi protein KatG. Hal ini menjadi penting dalam upaya untuk mendapatkan konsep mekanisme resistensi isoniazid secara lebih komprehensip

Item Type: Monograph (Laporan Penelitian)
Additional Information: KKC KK LP 51/10 Pur m
Uncontrolled Keywords: Mycobacterium tuberculosis, Enzim Katalase-Peroksidase
Subjects: Q Science
Q Science > QD Chemistry > QD1-999 Chemistry
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi
Creators:
CreatorsNIM
Purkan, -NIDN0016117201
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
ContributorWiwin Retnowati, -NIDN0009046803
ContributorDessy Natalia, -NIDN-
Depositing User: Dwi Prihastuti
Date Deposited: 23 Apr 2022 14:10
Last Modified: 23 Apr 2022 14:10
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/115851
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item