Pengobatan Medikamentosa pada Glaukoma Khronis Sudut Terbuka

Djiwatmo (1990) Pengobatan Medikamentosa pada Glaukoma Khronis Sudut Terbuka. Laporan Penelitian. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya.

[img] Text (LAPORAN PENELITIAN)
KKU KK 617.741 06 Jiw p.pdf

Download (7MB)
Official URL: http://www.lib.unair.ac.id

Abstract

Penurunan tekanan intra okuler pada Glaukoma Khronis Sudut Terbuka dapat dilakukan dengan menggunakan obat kholinergik dan obat adrenergik agonis atau menurunkan produksi akuos dengan menggunakan obat beta adrenergik antagonis dan karbonik anhidrase inhibitor. Pilokarpin dan karbakhol meningkatkan pembuangan akuos melalui kontraksi muskulus siliaris yang membuka jaring trabekula dan kanal Schlemm. Timbulnya miosis dan spasme siliar mengurangi penggunaannya pada penderita muda. Sedang epinefrin atau dipiveprin meningkatkan pembuangan akuos melalui pembentukan siklik AMP dan dapat dipergunakan pada penderita yang tidak tahan terhadap penggunaan miotikum. Penurunan produksi cairan akuos oleh timoloi dan beta adrenergik antagonis lain melalui hambatan pada reseptor beta pada sel epithel siliar. Penggunaan obat-obat adrenergik pada glaukoma harus dipertimbangkan keadaan kardiovaskuler dan saluran pernafasan. Pemberian epinefrin topikal dapat menyebabkan timbulnya pigmentasi epinefrin dan edema makula pada mata afaki. Penggunaan acetazolamide dapat menyebabkan timbul-. nya batu ginjal. Pada glaukoma stadium dini tekanan intra okuler dapat diturunkan hingga 20 mm Hg sedang pada stadium lanjut tekanan intra okuler sebaiknya diturunkan hingga dibawah 16 mm Hg. Pengobatan medikamentosa dimulai dengan obat topikal tunggal atau kombinasi sedang karbonik anhidrase diberikan bila pengobatan topikal tidak cukup untuk menurunkan tekanan intra okuler.

Item Type: Monograph (Laporan Penelitian)
Additional Information: KKU KK 617.741 06 Jiw p
Uncontrolled Keywords: Glaukoma, Medikamentosa
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Ilmu Penyakit Mata
Creators:
CreatorsNIM
DjiwatmoUNSPECIFIED
Depositing User: S.Sos. Sukma Kartikasari
Date Deposited: 19 Jul 2022 07:57
Last Modified: 19 Jul 2022 07:57
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/117115
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item