Ratna Doemilah
(1994)
Uji Komparasi Levocabastine Dan Sodium Cromoglycate 2% Tetes Mata Pada Konjungtivitis Vernal Di RSUD. Dr. Soetomo Surabaya.
Laporan Penelitian.
UNSPECIFIED.
(Unpublished)
Abstract
Berdasarkan uji klinik dan uji hipotesa secara statistik yang dilakukan dalam jangka waktu 4 minggu pada penderita kunjungtivitis vernal, obat tetes mata Levocabastine dosis 2 x 1 tetes/hari mempunyai efektivitas yang sama dengan Sodium Cromoglycate 2% dosis 4 x 1 tetes/hari.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat dikatakan obat tetes mata Levocabastine 2 x 1 tetes/hari dan Sodium Cromoglycate 2% 4 x 1 tetes/hari cukup efektif untuk mengurangi keluhan subyektif penderita (simtomatis) pada mani¬festasi akut dari konjungtivitis vernal, tetapi kurang efektif pada stadium kronis.
Mengingat salah satu kemudahan dari obat tetes mata Levocabastine dengan frekwensi pemberian 2 x 1 tetes/hari yang mana efektivitasnya sama dengan Sodium Cromoglycate 2% 4 x 1 tetes/hari, dengan demikian obat tetes mata Levocabastine dapat dipergunakan sebagai alternatif lain untuk terapi konjungtivitis vernal yang akut khususnya pada usia anak.
Actions (login required)
|
View Item |