Gayatri Safa Ramadhanty, '- (2022) Risiko Postpartum Depression pada Ibu yang Mengalami Kehamilan Usia Remaja. Artikel Ilmiah thesis, Universitas Airlangga.
Text (Artikel Ilmiah)
111911133089_Gayatri Safa Ramadhanty_Repository.pdf Download (333kB) |
Abstract
Kehamilan remaja merupakan masalah kesehatan masyarakat yang serius, dengan 95% terjadi di negara berkembang. Perempuan pada level usia remaja umumnya secara fisik dan emosional belum siap bertanggung jawab sebagai ibu. Persalinan melibatkan perubahan psikologis dan sosial yang besar pada wanita. Perubahan ini dapat menyebabkan postpartum blues dan bahkan postpartum depression (PPD). Tujuan penulisan artikel ilmiah berupa narrative review ini untuk mengetahui resiko postpartum depression pada ibu yang mengalami kehamilan di usia remaja. Metode yang digunakan dalam penulisan narrative review ini yaitu secara komprehensif dan deskriptif melalui pencarian literatur pada database jurnal penelitian. Hasil dari kajian literatur menunjukkan postpartum depression pada ibu usia remaja yaitu 15-19 tahun memiliki prevalensi yang cukup besar di berbagai wilayah di seluruh dunia. Berbagai faktor penyebab terjadinya postpartum depression memberikan berbagai dampak negatif bagi ibu maupun anak. Untuk itu diperlukan strategi untuk mencegah maupun menangani fenomena postpartum depression khususnya bagi Ibu yang mengalami kehamilan usia remaja.
Item Type: | Thesis (Artikel Ilmiah) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Uncontrolled Keywords: | Postpartum depression, Ibu, Remaja | ||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion H Social Sciences |
||||||
Divisions: | 11. Fakultas Psikologi > S1 Psikologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Ms Gayatri Ramadhanty | ||||||
Date Deposited: | 10 Jul 2023 04:58 | ||||||
Last Modified: | 10 Jul 2023 04:58 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/127810 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |