ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009

ANING FANANI, 040710778 (2011) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-fananianin-19597-a39-1-k.pdf

Download (303kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-fananianin-16357-a39-1-a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (555kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penyajian laporan keuangan bertujuan untuk memberikan informasi kepada pihak-pihak yang berkepentingan dan digunakan untuk pengambilan keputusan ekonomi. Ketepatan waktu dalam penyajian laporan keuangan sangat penting karena akan mempengaruhi informasi yang disampaikan dalam laporan keuangan. Laporan keuangan yang dilaporkan ke publik harus di audit terlebih dahulu oleh Kantor Akuntan Publik. Adanya proses audit kadang menyebabkan tertundanya pelaporan keuangan yang disebut dengan audit delay. Audit delay adalah lamanya penyampaian laporan keuangan yang tertunda akibat adanya proses audit dihitung dari berakhirnya tanggal fiskal sampai tanggal penerbitan laporan auditor independen. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan audit delay dan rata-rata lamanya audit delay pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2009. Faktor-faktor diatas adalah ukuran perusahaan, debt to equity ratio, profitabilitas, ukuran KAP, jenis opini, jenis industri, kompleksitas usaha, dan internal auditor. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan menggunakan metode purposive sampling yaitu berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Jumlah sampel yang memenuhi kriteria sebanyak 218 perusahaan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan auditan yang sudah dilaporkan di Bursa Efek Indonesia. Metode analisis data yang digunakan adalah statistika deskriptif untuk mengetahui ratarata lamanya audit delay dan analisis regresi (uji t, uji F, Koefisien Determinansi R2) untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan audit delay. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata lamanya audit delay adalah 75 hari. Berdasarkan hasil uji t menunjukkan bahwa tingkat profitabilitas dan jenis industri yang berhubungan signifikan dengan audit delay. Berdasarkan hasil uji F dapat disimpulkan bahwa secara simultan semua variabel penelitian berhubungan signifikan terhadap audit delay dengan tingkat signifikansi 0,001. Nilai Koefisien Determinasi (R2) sebesar 12,0.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A 39/ 11 Fan a
Uncontrolled Keywords: STOCK EXCHANGE; COST ACCOUNTING
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges
H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ9701-9940 Public accounting. Auditing
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
ANING FANANI, 040710778UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAgus WIdodo MardijuwonoUNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 22 Aug 2011 12:00
Last Modified: 14 Jul 2016 07:25
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/1293
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item