Gambaran Capaian Open Defecation Free (ODF) Provinsi Jawa Timur Tahun 2020-2021

Puspa Pratiwi Mariana (2022) Gambaran Capaian Open Defecation Free (ODF) Provinsi Jawa Timur Tahun 2020-2021. Laporan Magang thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (FULLTEXT)
18. Puspa Pratiwi Mariana_101811133075.pdf

Download (3MB)
Official URL: https://lib.unair.ac.id

Abstract

Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur merupakan salah satu unsur pelaksana urusan pemerintahan di bidang kesehatan yang berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Gubernur melalui Sekretaris Daerah Provinsi. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur memiliki visi dan misi, struktur organisasi, serta tugas dan fungsi yang harus dilaksanakan. Strategi yang dilakukan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur dalam mencapai desa/kelurahan ODF mengacu pada strategi nasional yang ada dalam Permenkes Nomor 3 Tahun 2014 tentang Sanitasi Total Berbasis Masyarakat yang meliputi penciptaan lingkungan yang kondusif, peningkatan kebutuhan santasi, dan peningkatan penyediaan akses sanitasi. Strategi yang dilakukan saat ini berfokus pada regulasi (advokasi pada bupati/walikota), sinkronisasi kegiatan dan data, mengoptimalkan suplai dana selain dari APBN dan APBD, serta meningkatkan peran puskesmas untuk melakukan kegiatan inti dan aspek perubahan perilaku pada masyarakat. Capaian progres desa ODF Provinsi Jawa Timur per bulan Maret 2022 secara nasional sebesar 63%. Kabupaten Mojokerto mejadi kabupaten dengan peningkatan desa/kelurahan terverifikasi ODF tertinggi dari tahun 2020-2021 dengan peningkatan sebesar 32%. Kabupaten Jember menjadi kabupaten terendah dengan jumlah desa/kelurahan yang terverifikasi ODF hingga tahun 2021 sebesar 15%.

Item Type: Thesis (Laporan Magang)
Uncontrolled Keywords: Open Defecation Free, Dinas Kesehatan
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Lingkungan
Creators:
CreatorsNIM
Puspa Pratiwi MarianaNIM101811133075
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorJ. MukonoNIDN8892760018
Depositing User: S.Sos. Sukma Kartikasari
Date Deposited: 29 Feb 2024 10:34
Last Modified: 29 Feb 2024 10:34
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/130583
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item