Pengaruh Jenis Kelamin Dan Berat Hidup Terhadap Komposisi Bagian-Bagian Edible Portion Pada Ayam Buras

Sri Hidanah, - (1993) Pengaruh Jenis Kelamin Dan Berat Hidup Terhadap Komposisi Bagian-Bagian Edible Portion Pada Ayam Buras. Other thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text
Sri hidanah.pdf

Download (4MB)
Official URL: http://www.lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian mengenai Pengaruh Jenis Kelamin dan Berat Hidup Terhadap Komposisi Bagian-bagian Edible portion pada Ayam Buras·· bertujuan untuk mengetahui nilai tafsiran dari berat karkas, berat daging dan berat organ dalam, pada waktu ayam buras masih hidup dengan lebih dahulu menimbang be rat hidupnya : Permasalahan yang diajukan adalah (1) apakah persentase berat karkas, daging dan organ dalam pada ayam buras jantan . berbeda denganayam buras betina ?, (2) sejauh manakah metode prediksi perkiraan produksi daging dan organ dalam ayam buras pada saat masih hidup dapat diterapkan ? Penelitian dilakukan di kandang hewan percobaan Fakultas Kedokteran Hewan Unair, dengan materi sebanyak 25 ekor ayam buras jantan dengan berat hidup 877,6 gram sampai dengan 1585,7 gram dan 25 ekor ayam buras betina dengan be rat hidup 855,4 gram sampai dengan 1571,7 gram. Analisis statistik dilakukan dengan metode Mean dan standart deviasi, Rancangan Aoak Lengkap (RAL) dan korelasi regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase beret karkas ayam buras jantan adalah (63,09 ± 0,10) persen, dan yang betina (61,14 ± 1,17) persen, persentase berat daging ayam buras jantan (43,57 ± 0,79) persen dan yang betina (42,82 ± 4,17) persen, dan persentase berat organ dalam ayam buras jantan (8,79 ± 0,54) persen dan yang betina (8,51 ± 1,01) persen. Secara statistik persentase berat karkas, daging dan organ dalam ayam buras jantan dan betina tidak berbeda nyata. Terdapat korelasi antara be rat hidup (x) dengan berat dasing ayam buras jantan atau' Yl = 0,420 x +19,059 dengan r = 0,994 dan berat daging ayam buras betina atau Y3 = 0,451 x +38,575 dengan r = 0,990 serta berat organ dalam ayam buras jantan atau Y2 = 0,113 x -28,734 dengan r = 0,987 dan berat organ dalam ayam buras betina adalah Y4 = 0,146 x -76,476 dengan r = 0,992. Dari·hasil analisis statistik, dapat diketahui bahwa koefisien korelasi (r) mendekati'angka satu denSan angka penyimpangan yang' relatif keoil, sehingga persamaan prediksi tersebut dapat dipergunakan untuk estimasi produksi daSing dan organ dalam pada ayam buras jantan dan betina.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Ayanm buras
Subjects: T Technology > TS Manufactures > TS1950-1982 Animal products
Divisions: 06. Fakultas Kedokteran Hewan > Ilmu Kedokteran Hewan Dasar
Creators:
CreatorsNIM
Sri Hidanah, -NIDN0008036105
Depositing User: Turwulandari
Date Deposited: 06 Mar 2024 05:14
Last Modified: 06 Mar 2024 05:14
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/131086
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item